Hasil MPL 9 Hari ini RRQ vs EVOS: EVOS Mengaum Tumbangkan Sang Raja

5 Maret 2022 20:26 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Team RRQ Hoshi.
 Foto: Instagram/@teamrrq
zoom-in-whitePerbesar
Team RRQ Hoshi. Foto: Instagram/@teamrrq
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
El clasico antara RRQ Hoshi vs EVOS Legends terjadi di MPL 9 Mobile Legends Professional League. Yang menarik RRQ menurunkan Lemon si Alien. Bagaimana hasilnya?
ADVERTISEMENT
Seperti disiarkan YouTube MPL Indonesia, Sabtu (5/3), pertarungan RRQ vs EVOS ini benar-benar seru. Bukan tanpa alasan, kedua tim memiliki sejarah pertarungan panjang di land of dawn.
Bukan hanya pertarungan di land of dawn, kedua tim juga dikenal memiliki fans yang fanatik. Jadi 500-ribu orang lebih menonton live pertarungan kedua tim ini.
Kemudian, turunnya Lemon juga membuat permainan kedua tim lebih menarik. Karena Lemon lama absen dari MPL. Dan sosok Lemon yang bak legenda di land of dawn tentu permainannya amat dinanti.
Bagaimana jalannya pertandingan?
Evos Legends di MPL Season 8. Foto: MPL Indonesia
Game 1 MPL 9 RRQ vs EVOS
Di game pertama ini RRQ mengambil hero Fanny yang digunakan Alberttt, Wanwan yang digunakan Lemon, Chou yang digunakan R7, hero Popol and Kupa yang digunakan Vyn, hero Lylia yang digunakan Clayyy.
ADVERTISEMENT
Sedang EVOS mengambil hero Ling yang digunakan Ferxiiic, hero Khufra yang digunakan Rekt, hero Yve yang digunakan Luminaire, hero Esmeralda yang digunakan Clover, hero Paquito yang digunakan Antimage.
Game pertama ini mungkin jadi pelajaran buat EVOS, hero OP semacam Fanny jangan dilepas, karena apa? Alberttt dengan hero itu bebas terbang dengan kawatnya ke sana ke sini. Kehadiran Fanny sukses mengacak-acak EVOS.
Kemudian R7 dengan hero Chou juga luar biasa. Dia bisa mengunci pergerakan Antimage yang menggunakan hero Paquito, juga Ferxiiic yang menggunakan Ling.
RRQ menguasai jalannya pertandingan, bahkan unggul jauh dalam jumlah kill. Tak hanya itu saja, RRQ mendapatkan turtle dan juga Lord.
Akhirnya di menit ke-18, RRQ menyudahi perlawanan EVOS. Skor 1-0 untuk RRQ yang melakukan 23 kali kill, sedang EVOS hanya 5.
Pemain RRQ Hoshi, R7. Foto: Instagram/@mpl.id.official
Game 2 MPL 9 RRQ vs EVOS
ADVERTISEMENT
Di game kedua ini RRQ mengambil hero Hayabusa yang digunakan Alberttt, hero Mathilda yang digunakan Vyn, hero Glo yang digunakan R7, hero Beatrix yang digunakan Clayyy, hero Lylia yang digunakan Lemon.
Sedang EVOS mengambil hero Aulus yang digunakan Ferxiiic, hero Digie yang digunakan Rekt, hero Yve yang digunakan Luminaire, hero Ruby yang digunakan Clover, hero Paquito yang digunakan Antimage.
Di game kedua ini, RRQ terlalu percaya diri. Ketika mereka sudah unggul di menit awal, EVOS bisa membalikkan keadaan.
EVOS terus melaju, mereka bermain objektif dengan menghancurkan turet RRQ.
Permainan RRQ berantakan, setelah kalah dalam war, kalah jumlah turet, dan kalah dalam kill. Apalagi hero Aulus yang digunakan Ferxiiic sudah jadi. Ditambah kelihaian hero Yve Luminaire dan Digie dari Rekt, membuat EVOS unggul.
ADVERTISEMENT
Di menit ke-12 EVOS menyudahi perlawanan RRQ. Skor menjadi 1-1 untuk EVOS yang melakukan 15 kali kill, sedang RRQ 8. Game berlanjut ke match ketiga.
Pemain Evos Legends. Foto: Instagram/@evosesports
Game 3 MPL 9 RRQ vs EVOS
Di game ketiga ini RRQ mengambil hero Miya yang digunakan Lemon, hero Fanny yang digunakan Alberttt, hero Chou yang digunakan R7, hero Selena yang digunakan Clayyy, dan hero Natalia yang digunakan Vyn.
Sedang EVOS mengambil hero Lancelot yang digunakan Ferxiiic, hero Mathilda yang digunakan Rekt, hero Yve yang digunakan Luminaire, hero Khufra yang digunakan Antimage, hero Brody yang digunakan Clover.
Di game ketiga ini pemilihan hero yang diambil RRQ benar-benar di luar dugaan. Dan hasilnya bisa dilihat. Kala melakukan war, mereka kurang defense. Tak ada pemain yang bisa menerima damage.
ADVERTISEMENT
Alhasil pertandingan segera dikuasai EVOS. Ferxiiic yang fast hand dengan Lancelot, dibantu Yve yang digunakan Luminaire membantu kemenangan EVOS.
Di menit ke-12, ketika RRQ Vyn asyik membongkar turet milik EVOS, rekan-rekan dia kalah war. Dan di menit ke-12, itu juga EVOS menghancurkan base turet RRQ. Skor 2-1 untuk kemenangan EVOS yang melakukan 16 kali kill, sedang RRQ 12 kali kill.
EVOS Roar!