Hasil SEA Games: Hajar Malaysia, Tim Bulu Tangkis Putra RI Rebut Emas!

11 Mei 2023 17:55 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tunggal putra Indonesia Chico Aura saat melawan tunggal putra Hongkong NG Ka Long pada semifinal Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (28/1/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Tunggal putra Indonesia Chico Aura saat melawan tunggal putra Hongkong NG Ka Long pada semifinal Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (28/1/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Tim bulu tangkis putra RI mengalahkan Malaysia dengan skor 3-1 dalam partai final nomor beregu putra SEA Games 2023 di Morodok Techo Badminton Hall, Phnom Penh, Kamboja, pada Kamis (11/5). Artinya, Indonesia berhasil meraih medali emas.
ADVERTISEMENT
Pada partai pertama, Chico Aura Dwi Wardoyo secara mengejutkan kalah dari tunggal putra Malaysia, Leong Jun Hao, yang sebenarnya bukanlah unggulan. Skor akhirnya 16-21 dan 13-21.
Pada partai kedua, Indonesia mampu menyamakan kedudukan sementara. Sebab, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana sukses menumbangkan ganda putra pertama Malaysia, Beh Chun Meng/Goh Boon Zhe, dengan skor 21-12 dan 22-20.
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (Bagas/Fikri) di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023. Foto: PBSI
Christian Adinata juga tampil perkasa di partai ketiga. Awalnya, ia mendapat perlawanan sengit dari Lee Shun Yang. Namun akhirnya, ia mampu menaklukkan wakil Malaysia itu dengan skor akhir 21-17 dan 21-9.
Pertarungan menegangkan terjadi di partai keempat. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan kalah dari Chia Wei Jie/Liew Xun di gim pertama. Namun, ganda putra RI lalu bangkit, skor akhir 13-21, 21-16, 21-16.
ADVERTISEMENT