Indonesia Pingpong League Akan Digelar, Terobosan Kompetisi Tenis Meja Tanah Air

24 Juli 2024 16:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konferensi pers Indonesia Pingpong League di Jakarta, Rabu (24/7/2024). Foto: Azrumi Ghazali/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Konferensi pers Indonesia Pingpong League di Jakarta, Rabu (24/7/2024). Foto: Azrumi Ghazali/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kabar gembira datang untuk atlet-atlet tenis meja Indonesia. Sebab, Indonesia Pingpong League (IPL) 2024 akan segera digelar.
ADVERTISEMENT
Ketua Panitia IPL, Yon Mardiono, menjelaskan tentang format yang digunakan dalam kompetisi tenis meja tersebut. Kompetisi akan menggunakan empat putaran dengan grand final jadi laga penutupnya.
“Jadi liga ini dalam satu tahun itu atau satu musim itu ada 6 bulan. Nah bulan ini ada 3 putaran satu grand final, jadi rencana diadakan itu setiap satu setengah bulan jadi putaran 1, 2, 3,” ucap Yon dalam konferensi persnya di Jakarta, Rabu (24/7).
“Liga ini menggunakan sistem poin, poin untuk atlet dan tim. Nanti baru setelah putaran ketiga kita hitung semuanya nah keempatnya grand final. Nanti dipilih dari tim poin tertinggi, 4 tim putra dan 4 tim putri lalu terpilih nanti sebagai juara dalam season yaitu tahun 2024,” tambahnya.
ADVERTISEMENT
Yon melanjutkan kompetisi akan diadakan pada Oktober mendatang. Untuk sementara ini, semua pertandingan akan dilaksanakan di Jakarta.
Konferensi pers Indonesia Pingpong League di Jakarta, Rabu (24/7/2024). Foto: Azrumi Ghazali/kumparan
“Putaran kedua baru kita adakan di bulan Oktober karena Agustus dan September ada PON, dan mungkin semua off konsentrasi ke sana begitu juga dengan Olimpiade. Lalu selanjutnya pelaksanaan ada Oktober, November, dan grand final ada di Desember.
IPL ditujukan untuk memajukan olahraga tenis meja di Indonesia. Selain itu, pembinaan usia muda juga jadi tujuan digelar kompetisi tersebut.
“Jadi tujuannya daripada IPL adalah satu untuk atlet tenis meja yang lebih pasti, kenapa saya bilang gitu? karena persyaratan untuk ikut ini atlet itu harus ada kontrak atau digaji. lalu yang berikutnya harus punya tempat latihan dan klub punya struktur kepengurusan dan itu adalah bagian dari pembinaan prestasi,” tutupnya.
ADVERTISEMENT