news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Jokowi: IKN Siap Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2036

16 November 2022 14:55 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo menghadiri Global Food Security Forum di Kecak Ballroom, Sofitel Nusa Dua Beach Resort, Bali, Minggu (13/11).  Foto: Muchlis Jr/Biro Pers Sekretariat Presiden
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo menghadiri Global Food Security Forum di Kecak Ballroom, Sofitel Nusa Dua Beach Resort, Bali, Minggu (13/11). Foto: Muchlis Jr/Biro Pers Sekretariat Presiden
ADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan kesiapan Indonesia menjadi tuan rumah Olimpiade 2036. Hal tersebut disampaikan dalam pidato di G20, Bali, Rabu (16/11).
ADVERTISEMENT
Dalam sambutannya, Jokowi menekankan pentingnya olahraga untuk mempersatukan dunia. Nantinya, Ibu Kota Nusantara (IKN) akan menjadi tuan rumah Olimpiade 2036.
Adapun tuan rumah Olimpiade sudah ditetapkan untuk tiga edisi ke depan, yakni Paris (2024), Los Angeles (2028) dan Brisbane (2032).
"Saya sebagai ketua G20 2022 bersama dengan pemimpin G20 lainnya menekankan pentingnya peran olahraga untuk kesehatan dan dapat mempersatukan dunia terutama pada saat ini," tutur Jokowi.
Kontingen Indonesia mengikuti defile dalam pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 di Stadion Nasional Jepang,Tokyo, Jepang, Jumat (23/7/2021). Foto: Sigid Kurniawan/ANTARA FOTO
"Kesuksesan Olimpiade dan Paralympic Games berikutnya di Paris 2024, Milano-Cortina untuk 2026 [Winter], Los Angeles untuk 2028, Brisbane untuk 2032, dan Youth Olympic Games untuk 2024 di Gangwon dan Dakar di 2026, akan menegaskan pentingnya netralitas politik dalam acara olahraga internasional serta otonomi organisasi olahraga
ADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo bersama perwakilan delegasi KTT G20 menanam pohon mangrove di Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai pada hari kedua KTT G20 Indonesia di Denpasar, Bali, Rabu (16/11). Foto: Akbar Nugroho Gumay/Antara Foto
Minat Jokowi sebelumnya sudah dipaparkan oleh Menpora Zainudin Amali. Jokowi akan membangun fasilitas olahraga lengkap di IKN dan meminta Zainudin untuk mengajukan bidding.
"Beliau (Jokowi) beberapa waktu yang lalu sudah memberikan arahan kepada saya untuk kita bidding menjadi tuan rumah Olimpiade 2036," kata Zainudin pada 3 Agustus lalu.
''Proposal itu sudah mencantumkan pelaksanaannya ada di IKN,'' tandasnya.