Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Juara Tinju Anthony Joshua Puji Cristiano Ronaldo: Dia Manusia Langka
16 September 2021 13:07 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Joshua memuji Ronaldo dengan istilah 'one in a billion'. Dalam Bahasa Indonesia, itu bisa diartikan sebagai 'satu yang terbaik di antara satu miliar orang di dunia' atau sebuah deskripsi tentang manusia langka.
"Sungguh pria yang luar biasa. Kami melihat Cristiano Ronaldo dan kami selalu membandingkan diri kami dengannya yang merupakan seorang 'one in a billion'," puji petinju asal Inggris tersebut kepada Ronaldo, dikutip dari The Sun.
"Dia adalah 'one in a billion' dan kita cenderung membandingkan diri kita dengannya. Meskipun dia telah membuktikan siapa dia dan itu memberi kami motivasi dan harapan, saya harus mencari tahu siapa saya," imbuhnya.
Petinju berjuluk AJ itu juga memuji kehebatan seorang Ronaldo. Baginya, pemain berusia 36 tahun itu memiliki kerja keras dan tekad yang kuat. Bahkan, ia masih mau merumput di Liga Inggris di usianya yang sudah tak muda lagi.
ADVERTISEMENT
“Apa yang bisa kita pelajari darinya adalah dia memulai dari bawah, bekerja keras, mendedikasikan dirinya, dan saya sangat menghormati keputusannya untuk datang ke Manchester United," kata Joshua.
"Liga yang akan diikutinya sangat sulit. Mereka bermain sepanjang musim dingin, mereka bermain di Boxing Day, cuaca di sini bukan yang terbaik, mereka bermain tengah dan akhir pekan," tambahnya.
Lebih lanjut, petinju yang kini mengantongi sabuk juara tinju WBA, IBF, WBO, dan IBO itu memberikan kesimpulannya tentang sosok Cristiano Ronaldo.
"Ini menunjukkan dedikasi, disiplin, dan cinta yang dia miliki untuk olahraganya dan dia masih ingin menantang dirinya sendiri di level tertinggi. Jadi itu bagus-tantangan memunculkan yang terbaik dari diri Anda," tandasnya.
Sayang, eks bomber Real Madrid itu tampaknya kini sedang merasa agak kesal. Pasalnya, Ronaldo gagal membawa MU menang di laga perdana Liga Champions 2021/22, meski ia mencetak gol, usai timnya takluk 1-2 dari Young Boys.
ADVERTISEMENT