Kondisi Jonatan Christie Membaik: Bersyukur Bukan Cedera yang Serius

30 Oktober 2022 18:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie melawan tunggal putra asal China, Zhao Jun Peng, di laga 16 besar Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/6).  Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie melawan tunggal putra asal China, Zhao Jun Peng, di laga 16 besar Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/6). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
Jonatan Christie memberikan kabar terbarunya usai cedera saat bertanding di French Open. Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia itu mengalami cedera saat bersua Kodai Naraoka di babak delapan besar, Sabtu (29/10) dini hari WIB lalu.
ADVERTISEMENT
Pebulu tangkis berusia 25 tahun itu mengaku sudah lebih baik dan tak mengalami cedera yang serius. Kendati begitu, Jonatan masih belum memutuskan akan bermain di Hylo Open 2022 yang dimulai awal November nanti.
"Sejauh ini kondisi saya sudah lebih baik, tidak begitu terasa sakit seperti kemarin. Saya sudah menjalani terapi dan sebagainya. Saya bersyukur tidak mengalami cedera yang serius," tutur Jonatan dalam keterangan resminya.
"Sebenarnya masih belum tahu apakah akan bermain di Hylo Open 2022 atau tidak, karena turnamen tersebut penting untuk meraup poin untuk World Tour Finals."
"Nantinya saya akan melihat terlebih dahulu kondisi di sana, apakah bisa bermain atau tidak. Karena menurut saya, sayang jika tidak bermain, mengingat poinnya cukup penting untuk menuju babak kualifikasi World Tour Finals," tutupnya.
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, saat melawan Mark Caljouw, di babak 32 besar Japan Open 2022 di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jepang, Rabu (31/8/2022). Foto: PBSI
Jonatan mengalami cedera usai terlihat salah melangkah di laga melawan Naraoka. Jonatan kemudian ke pinggir lapangan dan tampak kesakitan sambil berjongkok, umpire kemudian memberikannya kartu kuning karena dianggap menunda jalannya pertandingan.
ADVERTISEMENT
Jonatan kemudian mencoba berdiri, namun ia menahan rasa sakitnya sambil menatap ke arah Coach Irwansyah. Pada akhirnya, ia memutuskan untuk tak meneruskan pertandingan.