Marcus/Kevin Gugur di Singapore Open: Mental Jatuh, Tak Temukan Cara Melawan

8 Juni 2023 16:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Marcus Gideon/Kevin Sanjaya saat melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi di babak 16 besar Singapore Open 2023 di Singapore Indoor Stadium, Kamis (8/6). Foto: Dok. PBSI
zoom-in-whitePerbesar
Marcus Gideon/Kevin Sanjaya saat melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi di babak 16 besar Singapore Open 2023 di Singapore Indoor Stadium, Kamis (8/6). Foto: Dok. PBSI
ADVERTISEMENT
Ganda putra Indonesia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, gugur di Singapore Open 2023. Langka Marcus/Kevin terhenti di babak 16 besar pada Kamis (8/6).
ADVERTISEMENT
Marcus/Kevin kalah dari pasangan Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. The Minions kalah dua gim langsung, 18-21 dan 9-21, di Singapore Indoor Stadium.
Marcus mengakui Hoki/Kobayashi tampil dengan baik. Ia dan Kevin tidak mampu mengimbangi permainannya, faktor kelelahan juga membuat keduanya sulit mengejar.
"Lawan memang bermain bagus. Permainannya demikian cepat dan kuat tenaganya. Kami bisa main dan unggul cuma untuk satu-dua pukulan, setelah itu kalah," kata Marcus usai pertandingan dalam keterangan resmi.
Marcus Gideon/Kevin Sanjaya saat melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi di babak 16 besar Singapore Open 2023 di Singapore Indoor Stadium, Kamis (8/6). Foto: Dok. PBSI
"Memang harus diakui, saya sangat berat sudah tambah umur. Kami ketinggalan terus. Kami juga sudah berkurang kecepatannya. Dengan karakter shuttlecock yang cepat, kami makin ketinggalan dan susah mengimbangi kecepatan lawan," sambungnya.
Gim kedua menjadi petaka bagi Marcus/Kevin hingga berakhir dengan skor 9-21. Menurut Marcus, mentalnya sudah jatuh saat itu ditambah poin sudah terpaut jauh.
ADVERTISEMENT
"Performa kami memang jelek, tidak seperti yang diharapkan. Kami sudah kalah, mau bagaimana lagi? Gim pertama masih bisa mengimbangi. Gim kedua kami sudah down. Sudah ketinggalan jauh. Mau mengejar sudah jauh poinya," ujar Marcus.
Senada dengan Marcus, Kevin juga mengakui kemampuan wakil Jepang. Terlebih, keduanya tidak menemukan cara lain untuk menghadapi Hoki/Kobayashi di gim kedua.
Ganda putra Indonesia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, saat melawan wakil Kanada, Kevin Lee/Ty Lindeman, di partai pertama Sudirman Cup 2023 di Suzhou Olympic Sports Centre, Suzhou, China, Senin (15/5). Foto: Dok. PBSI
"Gim pertama kami bisa memberikan perlawanan. Tetapi di gim kedua, poin kami sudah ketinggalan jauh. Mau mengejar pun sangat susah. Kami tidak tahu mau main apa lagi," kata Kevin.
Marcus/Kevin sudah bertemu dalam 14 pertandingan dengan Hoki/Kobayashi di mana keduanya memenangi 11 pertemuan di antaranya. Kekalahan kali ini merupakan yang kedua kali secara beruntun.
The Minions belum menemukan performa terbaiknya pada tahun ini dengan prestasi paling apik di Thailand Open 2023 sebagai semifinalis.
ADVERTISEMENT