Menpora Datangi Kantor Gibran, Tinjau Kesiapan Venue Peparnas di Solo

21 Juni 2024 19:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wali Kota Solob, Gibran Rakabuming Raka, bersama Menpora, Dito Ariotedjo, memebrikan keterangan pers di Balai Kota Solo, Jumat (21/7). Foto: Dok. kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Wali Kota Solob, Gibran Rakabuming Raka, bersama Menpora, Dito Ariotedjo, memebrikan keterangan pers di Balai Kota Solo, Jumat (21/7). Foto: Dok. kumparan
ADVERTISEMENT
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Dito Ariotedjo, mendatangi Kantor Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, pada Jumat (21/6). Tujuannya dalam rangka meninjau kesiapan venue untuk Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) 2024.
ADVERTISEMENT
Agenda tersebut merupakan rapat perdana antara Kemenpora dan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo terkait kesiapan fasilitas untuk Peparnas mendatang. Dito mengatakan, Pemkot Solo begitu siap untuk menyediakan segala sesuatunya sebagai tuan rumah.
“Hari ini [Jumat] kami melakukan rapat perdana siapkan Peparnas yang waktunya kurang 5 bulan. Dipimpin Wali Kota Solo langsung sama Kemenpora, kami lakukan koordinasi intens persiapan Peparnas 2024,” ujar Dito kepada awak media.
Dito mengungkap bahwa venue untuk Papernas 2024 tak hanya berfokus di Kota Solo. Terdapat tiga titik kota Jawa Tengah lainnya yang juga disiapkan untuk menggelar perhelatan tersebut.
Wali Kota Solob, Gibran Rakabuming Raka, berbincang dengan Menpora, Dito Ariotedjo, di Balai Kota Solo, Jumat (21/7). Foto: Dok. kumparan
“Semoga ini bisa menjadi event nasional olahraga sukses ke depan. Total di Solo ada 14 venue. Sisanya tiga sampai empat venue tersebar di Sukoharjo, Karanganyar, dan Boyolali,” kata dia.
ADVERTISEMENT
“Dan minggu lalu [Peparnas] diputuskan pindah di Jateng yang banyak diadakan di Solo serta Boyolali, Sukoharjo, dan Karanganyar,” katanya.
Gibran juga mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kepercayaan pemerintah, khususnya Kemenpora RI, telah menunjuk Solo sebagai tuan rumah Papernas 2024. Dirinya berjanji Pemkot Solo akan membenahi fasilitas demi kenyamanan para atlet nanti.
“Sekali lagi terima kasih pak menteri atas kepercayaannya, Solo dipilih jadi tuan rumah Peparnas olahraga besar. Dan karena waktu sangat mepet kita kejar. Mungkin perbaikan minor di beberapa venue,” pungkasnya.