NBA: Bucks Seruduk Knicks dengan Selisih 44 Poin

3 Desember 2019 12:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bintang Milwaukee Bucks, Giannis Antetokounmpo (putih), beraksi di laga NBA melawan New York Knicks.  Foto: Michael McLoone-USA TODAY Sports
zoom-in-whitePerbesar
Bintang Milwaukee Bucks, Giannis Antetokounmpo (putih), beraksi di laga NBA melawan New York Knicks. Foto: Michael McLoone-USA TODAY Sports
ADVERTISEMENT
Milwaukee Bucks benar-benar tanpa ampun kala berhadapan dengan New York Knicks pada pertandingan musim reguler NBA 2019/2020, Selasa (3/12/2019) pagi WIB. Bermain di markas sendiri, Bucks menghancurkan tamunya dengan skor 132-88.
ADVERTISEMENT
Hasil pertandingan ini sebenarnya sudah bisa diduga sebelum pertandingan dimulai. Pasalnya, Bucks merupakan pemuncak klasemen NBA Wilayah Timur dengan rekor 17-3. Di satu sisi, Knicks, yang juga berada di Wilayah Timur, merupakan salah satu tim terburuk dengan rekor 4-16.
Bucks juga begitu perkasa di kandang, dengan rekor 8-1 sebelum laga ini dimulai. Sebaliknya, Knicks baru sekali menang tandang dari sembilan laga.
Superioritas Bucks atas Knicks sudah langsung terlihat di kuarter pertama lewat kemenangan dengan skor 33-15. Setelah itu, Knicks tampak patah arang, dan selisih skor semakin jauh saja.
Permainan Bucks di laga ini memang bisa dibilang tanpa cela. Persentase field goal sukses mereka mencapai angka 55,8%. Begitu juga persentase tiga angka sukses mereka yang berada di angka 45,7%.
ADVERTISEMENT
Bintang Milwaukee Bucks, Giannis Antetokounmpo (putih), beraksi di laga NBA melawan New York Knicks. Foto: Michael McLoone-USA TODAY Sports
Di satu sisi, Bucks berhasil membuat Knicks ‘hanya’ mampu mencatatkan persentase field goal sukses di angka 30,8%.
Antetokounmpo tentu menjadi metronom Bucks di laga ini. Pemain asal Yunani itu mampu mengemas 29 poin plus 15 rebound. Antetokounmpo juga luar biasa efektif setelah berhasil memasukkan 10 dari 14 tembakan yang ia buat.
Pendulang angka terbanyak kedua buat Bucks adalah D.J. Wilson. Pemain yang berposisi sebagai power forward itu sukses mengemas 19 angka.
Dari kubu Knicks, hampir tak ada pemain yang bisa dibanggakan. Rookie ketiga 2019, RJ Barrett menjadi yang paling mengecewakan setelah gagal memasukkan satupun dari sembilan tembakan yang ia lepaskan.
Satu-satunya pemain Knicks yang tampil oke adalah Julius Randle. Eks penggawa Los Angeles Lakers itu berhasil mencetak 19 angka.
ADVERTISEMENT
Hanya Bermodalkan Sembilan Pemain, Warriors Dipermalukan Hawks
Penghancuran tak hanya terjadi di Milwaukee. Pada pertandingan NBA lainnya yang berlangsung hari ini, Golden State Warriors dipermalukan Atlanta Hawks dengan skor 79-104.
Kekalahan Warriors dengan skor yang cukup telak ini sudah bisa diprediksi setelah mereka hanya menurunkan sembilan pemain untuk laga ini.
Ditambah lagi, tak ada satupun pemain bintang di antara sembilan pemain tersebut. Ya, Warriors tampil tanpa Stephen Curry, Klay Thompson, Draymond Green, dan D’Angelo Russell yang mengalami cedera.
Akibat situasi itu, Warriors kelabakan. Mereka hanya mampu mencatatkan persentase field goal sukses di angka 39,8%. Tak hanya itu, Warriors juga kehilangan bola (turnover) sebanyak 23 kali.
Satu-satunya hal positif dari Warriors hari ini adalah penampilan Eric Paschall. Sang rookie sukses menggamit 24 poin dan memasukkan sembilan dari total 11 tembakan.
ADVERTISEMENT
Dari kubu Hawks, pencetak angka terbanyak adalah Trae Young, yang sanggup mengemas 24 poin. Young melengkapi performa impresifnya dengan catatan tujuh assist.
Hasil Lengkap NBA, Selasa (3/12) Pagi WIB
Phoenix Suns 109-104 Charlotte Hornets
Utah Jazz 94-103 Philadelphia 76ers
Golden State Warriors 79-104 Atlanta Hawks
New York Knicks 88-132 Milwaukee Bucks
Indiana Pacers 117-104 Memphis Grizzlies
Chicago Bulls 113-106 Sacramento Kings