Olimpiade: Apriyani/Fadia Dikalahkan Malaysia di Partai Terakhir Fase Grup

30 Juli 2024 15:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti pada pertandingan Olimpiade Paris 2024 di Porte de La Chapelle Arena, Paris, Prancis, Selasa (30/7/2024).  Foto: Hamad I Mohammed/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti pada pertandingan Olimpiade Paris 2024 di Porte de La Chapelle Arena, Paris, Prancis, Selasa (30/7/2024). Foto: Hamad I Mohammed/Reuters
ADVERTISEMENT
Apriyani Rahayu/Siti Fadia dikalahkan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan asal Malaysia dalam partai ketiga fase grup ganda putri bulu tangkis Olimpiade Paris 2024 di Porte de la Chapelle Arena, Prancis, pada Selasa (30/7). Skor akhir 18-21 dan 9-21.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Apri/Fadia telah dipastikan tersingkir dari Olimpiade 2024 usai menelan kekalahan dari wakil China, Chen Qing Chen/ Jia Yi Fan pada laga kedua.
Smash Fadia menghasilkan poin pertama di gim pertama. Pengembalian tanggung dari Apriyani langsung disergap Tan, skor 1-1. Apriyani/Fadia sebenarnya bermain agresif dari awal, tetapi karena di beberapa momen terburu-buru, serangan mereka kurang efektif, bahkan ada smash nyangkut net.
Sementara, ketika bertahan, Apriyani/Fadia kurang ciamik, sehingga pukulan mereka keluar atau tanggung yang langsung disikat Tan/Thinaah. Namun, mereka tetap masih mampu mengimbangi wakil Malaysia, skor 9-11 di interval.
Siti Fadia Silva Ramadhanti dari Indonesia dan Apriyani Rahayu dari Indonesia beraksi dalam pertandingan Grup A melawan Mayu Matsumoto dari Jepang dan Wakana Nagahara dari Jepang Foto: Hamad I Mohammed/Reuters
Perlahan tapi pasti, Apriyani/Fadia bangkit. Semakin padu dalam bertahan dan variasi pukulan mulai menyulitkan wakil Malaysia. Akan tetapi, Tan/Thinaah juga terus meningkatkan permainan mereka. Kesalahan kecil masih dilakukan pasangan Indonesia, sehingga kalah 18-21.
ADVERTISEMENT
Drop shot Apriyani gagal dikembalikan dengan sempurna oleh Tan, Indonesia merebut poin pertama di gim kedua. Apriyani/Fadia sempat unggul 6-4 lalu terkejar 6-8, itu terjadi karena sejumlah pukulan mereka keluar. Skor 8-11 di interval.
Selepas interval, performa Apriyani/Fadia tak meningkat secara signifikan. Secara power, mereka tampak kalah dari wakil Malaysia. Pada akhirnya, pasangan Indonesia kalah 9-21.