Pelatih Satria Muda: Kami Berstatus Underdog di Final

30 Juli 2024 16:55 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Laga Satria Muda melawan Indonesia Patriots di IBL 2023. Foto: IBL
zoom-in-whitePerbesar
Laga Satria Muda melawan Indonesia Patriots di IBL 2023. Foto: IBL
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Satria Muda melangkah ke final Indonesian Basketball League (IBL) 2024. Pasukan Youbel Sondakh akan menghadapi Pelita Jaya pada grand final yang berlangsung dengan sistem best of three.
ADVERTISEMENT
Pelatih Satria Muda, Youbel Sondakh, mengatakan timnya berstatus underdog di laga final kali ini. Sebab, Satria Muda tampil kurang mengesankan di awal-awal musim.
Satria Muda cuma bertengger di posisi lima pada babak penyisihan. Untungnya, Satria Muda tetap bisa masuk delapan besar.
“Kalau persiapan sampai hari ini kami siap. Terlebih, mental kami tahu di final ini yang utama dan kami siap sebagai underdog,” ucap Sondakh kepada wartawan di Jakarta, Selasa (30/7).
Sesi konferensi Pers Satria Muda - Noice Space, Kuningan, Jakarta - Selasa (2/7/2024). Foto: Azrumi Ghazali/kumparan
“Kami bisa jadi seperti ini merupakan pengalaman baru. Itu bagus buat kami dan bagaimana kami coba mengalahkan unggulan di final,” tambahnya.
Di babak delapan besar, Satria Muda tampil apik. Mereka bisa kalahkan West Bandits Solo dengan skor 2-1.
Pada babak semifinal, Satria Muda berhasil mengalahkan Dewa United. Dalam dua pertandingan, Satria Muda menang dengan skor 89-75 dan 92-85.
ADVERTISEMENT