Pesilat Indonesia Sabet Emas Kalahkan Malaysia

15 Februari 2018 10:44 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pesilat Indonesia Eko Febrianto (merah) (Foto: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso)
zoom-in-whitePerbesar
Pesilat Indonesia Eko Febrianto (merah) (Foto: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso)
ADVERTISEMENT
Hari terakhir test event Asian Games 2018 cabang pencak silat memainkan pertandingan final kategori tanding. Pada jam pertama di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah, Kamis (15/2/2018), dua wakil Indonesia bertanding tetapi mendapatkan hasil berbeda.
ADVERTISEMENT
Pada arena 2, jagoan Indonesia, Eko Febrianto, yang turun di kelas 90-95 kg tampil menghadapi pesilat Malaysia, Mohd Khaizul BIN Yaacob. Pertandingan berlangsung sengit sejak awal laga, kedua pesilat berhasil meraih angka lewat pukulan-pukulannya.
Kelima juri pun memberikan nilai yang tipis untuk kedua pesilat di ronde pertama. Menariknya laga berlangsung di ronde dua, Eko yang gugup di ronde pertama coba tampil tenang di ronde kedua.
Hasilnya pun terlihat saat dirinya berhasil memimpin perolehan angka. Pada ronde penentuan, pesilat Malaysia coba mengejar tetapi permainan apik dari pesilat tuan rumah membuat pesilat Malaysia tak mampu mengejar. Pertandingan pun berakhir dengan skor tipis 3-2.
Namun, hasil berbeda diraih wakil Indonesia lainnya di kelas 85-90 kg yakni Ausri Bayusro, yang harus menyerah dari lawannya asal Malaysia, Muhammad Robial BIN Sobri. Tampil gugup sejak awal pertandingan, membuat Ausri terus ditekan lawannya.
ADVERTISEMENT
(Ilustrasi) pencak silat. (Foto: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso)
zoom-in-whitePerbesar
(Ilustrasi) pencak silat. (Foto: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso)
Bahkan di ronde kedua, Ausri dijatuhkan lawannya sehingga angka semakin menjauh. Tak ayal di akhir laga, juri memberikan seluruh angkanya untuk Malaysia skor pun berakhir 0-5.
Dengan tambahan satu emas ini, Indonesia untuk sementara meraih lima emas cabang pencak silat usai empat emas sudah didapat dari kategori seni pada Rabu (14/2).