Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

ADVERTISEMENT
Nama Putri Kusuma Wardani perlahan semakin mencuat menyusul sejumlah torehan gemilangnya pada 2021. Tak ayal, banyak pihak beranggapan Putri KW bakal menjadi tunggal putri andalan di masa mendatang.
ADVERTISEMENT
Pada tahun lalu, pemain kelahiran Tangerang ini berhasil memboyong tiga gelar juara serta menjadi bagian dari skuad Piala Sudirman Cup dan Piala Uber.
"Alhamdullilah, saya bersyukur dengan semua penampilan yang saya raih di tahun 2021 lalu," ujar Putri ketika berbincang dengan kumparan, Sabtu (22/1).
"Kalau beregu waktu Piala Sudirman dan Piala Uber yang kemarin saya ikuti, memang saya agak tegang ya, karena baru pertama kali ikut beregu yang levelnya tinggi dan bergengsi," lanjutnya.
Lantas, bagaimana sikap Putri dengan anggapan ia bakal menjadi tumpuan tunggal putri nantinya?
Pebulu tangkis 19 tahun ini mengaku ada beban tersendiri dengan anggapan tersebut. Apalagi, usianya saat ini juga masih muda.
Kendati demikian, hal itu tak membuatnya ragu untuk melangkah ke depan. Ia bakal menjadikan anggapan tersebut sebagai motivasi.
ADVERTISEMENT
"Untuk anggapan seperti itu, memang beban pasti ada. Tapi, saya lebih menjadikannya sebagai motivasi," tegasnya.
Meski sukses merengkuh tiga gelar juara tahun lalu, Putri menyadari masih banyak hal-hal teknis di lapangan yang harus dibenahinya.
"Saya masih perlu memperbaiki semua hal di lapangan, karena kan ke depannya lawan yang ditemui semakin kuat juga pastinya. Saya masih memiliki banyak kekurangan dari segi teknik, fisik dan daya tahan otot," katanya.
Pada tahun ini, Putri pun berharap bisa bersaing dengan pemain top dunia dan meraih gelar di level turnamen lebih tinggi.
"Ke depannya, saya juga ingin ketemu dengan pemain-pemain yang sudah banyak punya pengalaman. Siapa pun itu pemain senior, saya ingin bertemu di lapangan," tandasnya.
ADVERTISEMENT
Gelar tertinggi yang diraih Putri saat ini ialah Spain Masters super 300 tahun 2021, kala itu ia berhasil menaklukkan Line Christophersen dengan skor 21-10, 21-15. Sementara, dua gelar lainnya adalah Czech Open 2021 dan Bangladesh International 2021.
Penulis: Muhamad Sayefullah.