Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Rio Haryanto dan Perjalanan Mimpinya di Ajang Balap Formula
7 Desember 2017 15:28 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:13 WIB
ADVERTISEMENT
Usianya saat ini baru menginjak angka 24 tahun. Namun, pria kelahiran Solo 22 Januari 1993 tersebut sudah mengukuhkan dirinya sebagai salah satu pebalap asal Indonesia yang paling mentereng sejauh ini.
ADVERTISEMENT
Dianugrahi nama Rio Haryanto oleh Sinyo Haryanto dan Indah Pennywati yang merupakan kedua orangtuanya, Rio sekali lagi berhasil membawa nama Indonesia melanglang buana di perhelatan balapan mobil internasional.
Bisa dibilang prestasi terhebat yang pernah ditorehkan oleh Rio adalah saat ia mewujudkan impiannya--mungkin juga impian masyarakat Tanah Air--untuk tampil di ajang balapan mobil jet darat paling elit sejagat, yakni Formula 1, pada 2016 silam.
Namun, mimpi itu ia rajut dengan jalan penuh liku. Diawali pada 2006, Rio memulainya dengan menjadi jawara di ajang balap gokar, Asian Karting Open Championship. Dua tahun kemudian, Rio mulai tampil di sejumlah balapan di bawah Formula 1. Balapan pertamanya adalah di ajang Formula Asia 2.0.
Di musim selanjutnya, Rio mengikuti sejumlah ajang balap Formula dan sejumlah kejuaraan. Di antaranya Asian Formula Renault Challenge, Formula BMW Europe, dan Australian Drivers’ Championship.
ADVERTISEMENT
Pada 2010, Rio memutuskan untuk hijrah ke level yang lebih jelas, GP3 Series, dengan bergabung ke tim Manor Racing, kemudian melanjutkannya dengan bertualang di ajang GP2 selama kurang lebih empat tahun bersama tim yang berbeda-berbeda.
GP2 kemudian mengantarkan Rio meraih mimpinya membalap di Formula 1, seiring Manor Racing yang mengikat Rio untuk menjadi pebalap mereka selama 12 seri balapan.
Meski pada akhirnya, Rio tampil tidak terlalu kompetitif. Namanya masih mengaung dan menjadi incaran tim pabrikan dari berbagai ajang balap. Oleh karena itu, Rio pun sempat menjajal tes di Formula E dan teranyar ini mengikuti tes di ajang Super Formula Jepang.
Melihat banyaknya kejuaraan yang diikuti oleh Rio, sudah barang pasti berbagai jenis mobil balap sudah pernah ia rasakan. Berangkat dari situ, kami persembahkan daftar lengkap mobil-mobil yang pernah Rio gunakan sejauh ini dalam bentuk infografik.
ADVERTISEMENT