Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Romantis, Pebulu Tangkis China Langsung Dilamar Usai Dapat Emas Olimpiade Paris
3 Agustus 2024 7:42 WIB
ยท
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Huang Yaqiong bersama mitra ganda campurannya, Zheng Siwei, sukses merebut medali emas Olimpiade Paris 2024. Mereka mengalahkan Kim Won-ho/Jeong Na-eun asal Korea Selatan pada Jumat (2/8) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Zheng/Huang menang telak dalam tempo dua gim. Skor akhir 21-8 dan 21-11.
Seusai pertandingan, Huang langsung dilamar kekasihnya yang juga pebulu tangkis China, Liu Yuchen. Liu berlutut sembari memasangkan cincin di jari Huang, sedangkan Huang tak bisa menyembunyikan air mata bahagianya.
"Lamaran ini sangat mengagetkan karena saya benar-benar fokus untuk bertanding. Cincinnya cukup pas di jari saya," kata Huang dikutip dari Reuters.
Adapun Liu juga sebenarnya ikut bertanding di Olimpiade Paris 2024. Sayang, bersama mitranya di ganda putra, Ou Xuanyi, mereka terhenti di babak grup.