Ruselli Hartawan Ungkap Sebab Ia Tak Berdaya Lawan Unggulan Korea

23 November 2021 17:56 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pebulu tangkis putri Korea, An Se Young. Foto: Pedro Pardo/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Pebulu tangkis putri Korea, An Se Young. Foto: Pedro Pardo/AFP
ADVERTISEMENT
Ruselli Hartawan tak berdaya di hadapan unggulan Korea Selatan, An Seyoung. Pebulu tangkis berusia 23 tahun itu dipaksa bertekuk lutut saat keduanya bertanding dalam partai 32 besar Indonesia Open 2021, Selasa (23/11).
ADVERTISEMENT
An Seyoung hanya perlu 26 menit untuk menyudahi perlawanan Ruselli. Partai itu ditutup setelah Ruselli kalah dua gim dengan skor 11-21 dan 8-21.
Ruselli kecewa berat dengan penampilannya di pertandingan itu. Ia mengungkap alasan kenapa dirinya tak berdaya melawan An Seyoung.
"Saya kecewa sekali dengan penampilan kali ini. Tertekan sejak awal. Sulit keluar dan mengembangkan permainan," kata Ruselli usai berlaga, dikutip dari pernyataan resmi PBSI, Selasa (23/11).
"Karena ditekan, saya jadi sering melakukan kesalahan. Sulit untuk mengejar penempatan shuttlecock lawan," tambahnya.
Tungga putri Indonesia Ruselli Hartawan pada Indonesia Masters 2021 di Bali International Convention Center, Bali, Selasa (16/11). Foto: Humas PP PBSI
Sebenarnya, Ruselli punya catatan yang tidak buruk-buruk amat saat menghadapi An Seyoung. Sebelum pertandingan tadi, Ruselli dan An punya rekor imbang 1-1.
An Seyoung pernah menundukkan Ruselli dalam turnamen Akita Masters pada Agustus 2019. Tiga bulan kemudian, giliran Ruselli mengandaskan An Seyoung di Hong Kong Terbuka.
ADVERTISEMENT
Di sisi lain, performa Ruselli sedang agak menurun. Ia juga kandas di partai pertama Indonesia Masters. Waktu itu, Ruselli disetop jagoan Jepang, Akane Yamaguchi.