Swiss Open: Tekuk Wakil India, Jonatan Christie Juara!

27 Maret 2022 18:57 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie pada Indonesia Masters 2021 di Bali International Convention Center, Bali, Kamis (18/11). Foto: Raphael Sachetat/Badmintonphoto/BWF
zoom-in-whitePerbesar
Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie pada Indonesia Masters 2021 di Bali International Convention Center, Bali, Kamis (18/11). Foto: Raphael Sachetat/Badmintonphoto/BWF
ADVERTISEMENT
Jonatan Christie berhasil meraih gelar juara Swiss Open 2022. Dalam laga final, Jonathan Christie berhasil mengalahkan wakil India Prannoy Haseena Kumil Kumar dua gim langsung dengan dua skor 21-12 dan 21- 18 pada laga yang digelar di St. Jakobshalle Basel, Minggu (27/3) sore WIB.
ADVERTISEMENT

Jalannya Partai Jonatan Christie vs Wakil India

Jonatan Christie tampil apik dari awal gim pertama. Drop shot silang dari Jonatan tak mampu dikembalikan oleh Prannoy membuat skor menjadi 4-1. Wakil India mencoba mendekat. Smash keras Prannoy tak bisa dikembalikan Jonatan membuat skor menjadi 3-4.
Bahkan, Prannoy mampu menyamakan kedudukan. Kembalian Jonatan yang melebar membuat skor menjadi 4-4. Prannoy bisa memimpin, serve Jonatan yang gagal membuat ia tertinggal 5-6.
Jonatan kembali memimpin. Pengembalian Jonatan melalui sela-sela kaki hasil smash Prannoy membuat wakil India itu tak menyangka. Skor menjadi 8-7. Akan tetapi, skor kembali imbang usai pengembalian Jonatan menyangkut di net.
Prannoy H.S. di Indonesia Open 2017. Foto: Sigid Kurniawan/ANTARA
Untungnya, Jonatan bisa unggul di interval. Pengembalian Prannoy yang melebar membuat skor menjadi 11-8. Setelah interval, Jonatan bisa memperlebar jarak. Sergapannya di depan net membuat skor menjadi 12-8.
ADVERTISEMENT
Prannoy gagal mengembalikan pukulan Jonatan di depan net. Skor kini menjadi 14-10. Lagi-lagi Prannoy melakukan kesalahan usai pukulannya melebar sehingga kedudukan menjadi 15-10.
Jonatan kembali menjauh. Pengamatan yang buruk dari Prannoy membuat skor kini menjadi 17-10. Jonatan akhirnya memenangi gim pertama. Pengembalian dari Prannoy yang menyangkut di net membuat gim pertama selesai dengan skor 21-12.
Prannoy coba tampil lebih menekan di awal gim kedua. Smash keras pemain non-unggulan itu masuk ke daerah permainan Jonatan. Skor menjadi 1-2. Namun, Jonatan bisa mengembalikan kedudukan. Pukulan Prannoy melebar membuat skor kini 3-2.
Wakil India itu kembali memimpin dari Jonatan. Pukulan Jonatan melebar membuat angka menjadi 3-4. Skor kembali imbang usai smash keras Jonatan tak bisa dikembalikan wakil India. Jonatan akhirnya kembali memimpin, smash keras pemain berusia 24 tahun itu tak bisa dikembalikan Prannoy. Skor menjadi 7-5.
ADVERTISEMENT
Skor kembali imbang. Kini pengembalian Jonatan yang menyangkut di net membuat skor menjadi 7-7. Lagi-lagi Jonatan kembali memimpin. Pukulannya ke daerah belakang pemain India membuat kedudukan 10-7.
Pengembalian Prannoy yang melebar membuat skor Jonatan memimpin di interval dengan skor 11-7. Prannoy coba memperkecil kedudukan usai interval. Pengembalian Jonatan menyangkut di net menjadikan skor 11-8.
Jonatan bisa memperlebar jaraknya dengan Prannoy. Smash menyilang pebulu tangkis berusia 24 tahun itu tak bisa dikembalikan membuat skor 13-9. Prannoy kembali mendekat, pukulan Jonatan menyangkut di net membuat skor menjadi 13-11. Sergapan dari Prannoy di depan net membuat skor kini 13-12.
Skor berimbang. Pengembalian Jonatan yang keluar membuat skor menjadi 13-13. Jonatan bisa menjauh usai pukulan Prannoy melebar. Kedudukan kini 15-13.
ADVERTISEMENT
Jonatan kembali menjauh. Pukulan Prannoy menyangkut di net membuat skor menjadi 17-14. Jonatan akhirnya keluar sebagai juara usai memenangi gim kedua. Pengembalian Prannoy yang menyangkut di net membuat skor menjadi 21-18.