Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Tim Putra Djarum Kudus Menang 5-0 atas Hitachi Jepang
20 Februari 2019 17:35 WIB
Diperbarui 21 Maret 2019 0:04 WIB
ADVERTISEMENT
Setelah menjadi cela dari skor 4-1 PB Djarum Kudus atas Jatim United pada laga perdana, Ihsan Maulana Mustofa akhirnya menyumbang poin pada babak Grup B Putra Djarum Superliga Badminton 2019.
ADVERTISEMENT
Tampil di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Bandung, Rabu (20/2/2019), dalam pertandingan kedua melawan Hitachi (Jepang), Ihsan sukses menyumbang poin pertama, meski harus main tiga gim lawan Ryotaro Maruo dengan skor 17-21, 22-20, dan 21-18.
Pada laga kedua ini, Ihsan mengaku tampil lebih baik dan jeli melihat kekurangan lawan. Dukungan penonton lokal pun membuatnya semakin bersemangat untuk buka keunggulan bagi Djarum Kudus.
"Kunci kemenangan di pertandingan tadi saya berusaha untuk bermain sebaik mungkin, tidak seperti sebelumnya, karena saya tidak bisa mengeluarkan seluruh kemampuan terbaik saya saat itu," ucap Ihsan seperti dilansir Djarum Badminton.
"Kalau musuh sendiri, dia punya pukulan yang bagus. Tetapi saya mencoba untuk bermain sabar dan mengikuti dulu alurnya, kalau ada kesempatan baru menyerang."
ADVERTISEMENT
“Tadi juga pentonton cukup membantu saya untuk bisa memenangkan pertandingan, karena saya mendengar mereka banyak yang mendukung saya,” ujarnya.
Pada partai kedua, kemenangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Mohammad Ahsan atas Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi dengan skor 21-11 dan 21-18 sukses menggandakan keunggulan Djarum Kudus atas Hitachi.
Pada partai ketiga, tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito atau yang akrab disapa Vito ini mampu memastikan kemenangan Djarum usai membungkam Koji Naito 21-9 dan 21-9 dalam laga berdurasi 28 menit.
"Saya sudah mengantisipasi permainan cepat dia, saya sudah pelajari permainannya lewat video pertandingan di Youtube. Dari awal saya merasa pertahanan lawan agak kurang, jadi saya usahakan serangan saya tembus terus dan tidak memberi kesempatan sama sekali," kata Vito di situs PBSI usai pertandingan.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, wakil keempat PB Djarum, Akbar Bintang Cahyono/Berry Angriawan, juga tak luput mengantarkan poin. Mereka menang atas Katsuki Tamate/Kazuaki Oshima 21-9 dan 21-11.
Pada partai kelima, Alberto Alvin Yulianto memastikan torehan sapu bersih untuk PB Djarum usai menaklukkan Keita Makino dengan skor 9-21, 21-16, dan 21-16.
Berikutnya, Kevin dan kawan-kawan bakal menantang klub Ibu Kota, Jaya Raya Jakarta, pada laga terakhir babak grup, Kamis (21/2).
Sementara dari Grup A, Berkat Abadi mendulang kemenangan 4-1 atas klub asal Malaysia, Sports Affairs. Tunggal putra asal Prancis, Brice Leverdez, menyumbang poin pertama lewat kemenangan 21-9 dan 21-17 atas Chong Wei Feng.
Namun, pada partai kedua, Agripinna Prima Rahmanto Putra/Ricky Karanda Suwardi gagal menggandakan keunggulan Berkat Abadi. Mereka kalah 18-21 dan 19-21 dari Mohamad Arif Ab Latif Arif/Nur Mohd Ayub Azriyn.
ADVERTISEMENT
Pada partai ketiga, Panji Ahmad Maulana kembali membuat Berkat Abadi unggul sementara lewat kemenangan 17-21, 21-19, dan 21-11 atas Seng Zoe Yeoh.
Pada akhirnya, Kenas Adi Haryanto/Rian Agung Saputro dan wakil terakhir, Wisnu Yuli Prasetyo, sukses merangkum kemenangan 4-1 bagi Berkat Abadi. Klub asal Banjarmasin ini akan melakoni laga terakhir babak grup melawan Daihatsu ASTEC, Kamis (21/2).
Live Update