news-card-video
4 Ramadhan 1446 HSelasa, 04 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Timnas Basket Fokus Persiapan ke SEA Games usai Gagal Lolos FIBA Asia Cup

3 Maret 2025 15:30 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Timnas Basket Indonesia jelang lawan Korea Selatan (Korsel) dalam matchday terakhir Grup A Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 di Indonesia Arena, Jakarta, Minggu (23/2). Foto: FIBA
zoom-in-whitePerbesar
Timnas Basket Indonesia jelang lawan Korea Selatan (Korsel) dalam matchday terakhir Grup A Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 di Indonesia Arena, Jakarta, Minggu (23/2). Foto: FIBA
ADVERTISEMENT
Usai gagal lolos ke FIBA Asia Cup, Timnas Basket Indonesia akan menaruh fokus penuh persiapan ke SEA Games 2025 nanti. Pemain Timnas Basket, Yudha Saputra, menyebut, bahwa hasil di Kualifikasi FIBA Asia Cup akan jadi bahan evaluasi demi raih prestasi di SEA Games.
ADVERTISEMENT
Timnas Basket Indonesia raih hasil minor di Kualifikasi FIBA Asia Cup. Hingga ke windows ketiga, Timnas Basket belum ukirkan satu pun kemenangan. Hasil ini juga memastikan Timnas Basket gagal tampil di putaran final FIBA Asia Cup 2025.
Salah satu penggawa Timnas Basket, Yudha Saputra, akui hasil buruk di Kualifikasi FIBA Asia Cup. Namun ia ambil sisi positif, di mana raihan di ajang itu bisa jadi bahan pembelajaran penting untuk sambut SEA Games 2025 nanti.
"Kualifikasi yang lalu menjadi bahan pembelajaran untuk ke depannya dan saya pikir skuadnya bisa menjadi bekal untuk SEA Games mendatang," ujar Yudha Saputra dikutip antara.
Pebasket Timnas Indonesia Yudha Saputra melewati hadangan pebasket Timnas Yordania Ahmad Al Dwairi (kanan) dan Amin Abu Hawwas (kiri) dalam Kualifikasi FIBA World Cup 2023 Grup C Zona Asia Window ketiga di Istora Senayan, Jakarta, Senin (4/7/2022). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO
Yudha juga mengungkap sejumlah kekurangan Timnas Basket, khususnya dalam strategi dan chemistry. Guard Prawira Bandung itu sebut, koordinasi di antara pemain Timnas Basket masih belum maksimal.
ADVERTISEMENT
"Kami menjalani pertandingan yang kemarin dengan eksekusi yang bagus, cuma pas bermain buntu, kami keluar dari pola atau sistem yang seharusnya, makanya menjadi sulit dalam bermain, sedangkan kalau mengandalkan individual skill atau size pemain, itu sangat susah," ujar andalan klub dan timnas itu.
Adapun SEA Games 2025 bakal digelar di Thailand pada Desember mendatang. Di edisi terakhir, Timnas Basket gagal juara usai ditaklukkan Filipina di partai semifinal.