Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
13 Fakta Unik Tupperware, Wadah Makanan Legendaris Favorit Para Ibu
9 Oktober 2017 14:13 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:14 WIB
ADVERTISEMENT
Tupperware.
Apa yang terbayang dalam benak kamu saat mendengar kata yang satu ini? Sebagian besar pasti langsung membayangkan kotak bekal plastik dengan ragam warna yang cerah.
ADVERTISEMENT
Tupperware sendiri merupakan lini peralatan rumah tangga yang terkenal akan kualitas plastiknya yang kedap udara. Maka tidaklah mengherankan jika Tupperware jadi merek favorit ibu-ibu di seluruh dunia.
Selain terkenal akan kotak bekalnya yang legendaris, Tupperware juga memiliki banyak ragam produk yang tak kalah menarik. Seperti toples camilan, botol minum, piring, gelas, sendok, rantang, wadah, pisau, pemarut keju, dan masih banyak lagi. Semua hadir dalam bentuk, ukuran, dan ragam warna yang menarik.
Berada di kelas premium dan jadi pilihan favorit ibu rumah tangga seluruh dunia, Tupperware tentunya dijual dengan harga yang tidak murah. Harga Tupperware sendiri beragam, tergantung jenis dan ukuran produk yang kamu inginkan.
Untuk satu set kotak bekal, Tupperware sendiri mematok harga sekitar Rp 200 ribuan. Sedangkan botol minumnya dibanderol mulai Rp 80 ribuan hingga ratusan ribu rupiah.
ADVERTISEMENT
Tentunya kamu bisa memahami alasan mengapa kaum ibu-ibu bisa jadi sangat galak dan posesif soal menjaga Tupperware miliknya agar tidak hilang, bukan?
Berikut ini, kumparan (kumparan.com) sudah merangkum sejumlah fakta unik soal merek peralatan rumah tangga terfavorit dunia ini. Yuk, simak sejenak!
1. Tupperware sendiri diciptakan oleh Earl Tupper pada 1938 silam.
2. Kini sukses luar biasa, awalnya Tupperware justru tak laku dipasaran akibat kurangnya promosi. Masyarakat belum paham soal teknologi yang diperkenalkan Tupper.
3. Brownie Wise merupakan perempuan yang sukses menghantarkkan Tupperware menuju kesuksesan. Perempuan yang sama sekali tak memiliki latar belakang bisnis ini secara perlahan sukses menjual Tupperware dari rumah ke rumah. Brownie menggelar Tupperware Party partama pada 1949.
ADVERTISEMENT
4. Karena kesuksesan ini, Wise akhirnya diangkat Tupper jadi wakil direktur divisi penjualan. Ini akhirnya membuat Wise jadi jauh lebih terkenal hingga membuat Tupper cemburu. Tupper pun akhirnya memecat Wise tanpa alasan dan menjual Tupperware kepada Rexall Drug.
5. Wonderbowl merupakan produk pertama dari Tuppeware. Ini merupakan wadah penyimpanan makanan yang terbuat dari plastik. Karena desainnya yang simpel dan praktis, Wonderbowl pun mendunia dan membuat nama Tupperware terkenal.
6. Tutup plastik Tupperware sejatinya terinspirasi dari bentuk tutup kaleng cat.
7. Pada 1956, Tupperware akhirnya dipajang dan dipamerkan di New York Museum of Modern Art.
8. Pernah menemukan tutup Tupperware kamu digigit tikus? Jangan heran dulu, karena Tupperware sejatinya terbuat dari campuran sayuran dan buah-buahan, alias bioplastik. Unik tapi nyata!
ADVERTISEMENT
9. Yang menjadikan Tupperware makin digemari oleh ibu-ibu adalah garansinya yang berlaku seumur hidup. Jika Tupperware yang kamu miliki rusak akibat pemakaian normal, kamu bisa menukarkan Tupperware kamu dengan yang baru.
10. Kini, Tupperware jadi ajang pamer tersendiri di kalangan ibu-ibu. Semakin banyak, unik, dan beragamnya Tupperware yang dimiliki, makin senang pula rasanya. Maklum saja, harganya mahal!
11. Ada lebih dari dua juta jaringan penjual Tupperware yang tersebar di seluruh dunia. Mulai dari ibu-ibu arisan, karyawan kantor, hingga distributor daerah. Semua karena sistem MLM yang diterapkan Tupperware.
12. Tupperware masukk dalam daftar penemuan terbaik abad 20 yang dibuat oleh Guinness Book of World Records.
13. Saat ini, arisan Tupperware atau Tupperware Party digelar setiap 1,4 detik di dunia. Wow!
ADVERTISEMENT