Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
5 Gerakan Yoga untuk Bantu Kurangi Rasa Sakit Kram saat Menstruasi
12 Desember 2018 9:17 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:04 WIB

ADVERTISEMENT
Rasa sakit kram akibat menstruasi memang terkadang menyiksa. Suasana hati menjadi tak karuan, belum lagi aktivitas yang sering terhambat. Tak jarang, kita memilih untuk berdiam diri di atas kasur dengan harapan rasa sakit segera hilang. Apa Anda sering merasakan ini?
ADVERTISEMENT
Namun, tahukah Anda, bahwa ada beberapa gerakan yoga yang nyatanya bisa membantu Anda untuk meminimalisir rasa sakit tersebut?
Dilansir Greatist, berikut gerakan-gerakan yoga yang bisa mengurangi rasa sakit kram saat menstruasi. Sehingga Anda bisa kembali produktif seperti sedia kala:
1. Child’s Pose

Gerakan ini sangat simpel, Anda hanya perlu mengikuti gerakan seperti layaknya orang bersujud.
Caranya, lakukanlah dengan telapak kaki terbuka dan jempol kaki yang menyentuh lantai. Kemudian, biarkan badan Anda berada di antara dua kaki. Lebarkan lengan Anda di atas kepala, dan kening yang berada di matras.
2. Garland Pose

Awali gerakan dengan membuka kaki lebih lebar dari pinggul. Kemudian, putar pergelangan kaki Anda ke dalam, sehingga jempol kaki Anda mengarah ke luar. Lalu, turunkanlah pinggul Anda layaknya sedang berolahraga squat. Taruhlah siku di antara paha dalam dan satukan kedua telapak tangan Anda di antara dada.
ADVERTISEMENT
3. Bridge Pose

Dalam posisi tidur, posisikan wajah Anda ke atas dengan lutut yang ditekuk, biarkan telapak kaki Anda menyentuh lantai dengan rata. Taruhlah kedua tangan Anda di samping tubuh dengan menyentuh lantai.
Kemudian, buka kaki Anda sejajar dengan pinggul sembari mengangkat badan, perhatikan telapak kaki dan lengan Anda untuk selalu menyentuh lantai dan biarkan otot paha, pinggul dan perut yang bekerja.
Dengan gerakan seperti ini, akan membuat otot-otot disekitar kram perut bekerja, sehingga secara perlahan dapat mengurangi rasa sakit pada menstruasi.
4. Camel Pose

Posisikan tubuh Anda dalam pose berlutut sembari badan yang ditegakkan. Secara perlahan, doronglah bahu dan pinggang Anda ke belakang sampai tangan dapat menyentuh pangkal telapak kaki. Tahanlah dengan posisi ini sampai Anda bisa merasakan efeknya.
ADVERTISEMENT
5. Bow Pose

Posisikan tubuh Anda secara tengkurap, lalu angkatlah dada, lengan dan kaki Anda dari lantai. Tekuk lutut sampai tangan Anda dapat menyentuh kedua ujung kaki.
Jangan lupa untuk mengangkat paha dan perut Anda, kemudian tahanlah. Gerakan ini memang dapat menyiksa otot-otot Anda, tapi dijamin kram menstruasi dapat segera hilang.