Ayo Tebak, Apa Makanan Favorit Presiden Jokowi?

7 Januari 2017 11:29 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jokowi makan di istana. (Foto: Biro Press)
Sama seperti orang-orang pada umumnya, Presiden Joko Widodo memiliki makanan favorit tersendiri. Tetapi jangan dipikir makanan kegemaran Pak Presiden menu yang mewah atau dibuat dengan teknik rumit dengan campuran bahan khusus. Makanan favorit RI-1 yang akrab disapa Jokowi itu justru sederhana banget. Bisa tebak?
ADVERTISEMENT
Makanan favorit Jokowi adalah ikan bakar. Hal itu dituturkan langsung oleh Kepala Biro Pengelolaan Istana, Darmastuti Nugroho. Wanita 50 tahun ini mengatakan bahwa Jokowi suka dengan hidangan laut, terutama ikan.
"Ada kecenderungan beliau suka dengan seafood ya, ikan. Bisa ikan bakar atau ikan yang di-steam," tutur Darmastuti saat berbincang dengan kumparan di ruang makan Istana Negara, Jumat (30/12).
Kepala Biro Pengelolaan Istana Darmastuti Nugroho (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
Wanita yang biasa dipanggil Uti menerangkan, presiden yang menjabat sejak 2014 itu merupakan pribadi yang sangat sederhana. Tidak ada permintaan makanan khusus yang rumit atau bahan makanannya sulit didapat sehingga hal itu memudahkan ia dan timnya dalam menyiapkan makanan.
Sehari-hari, Jokowi gemar mencicipi berbagai hidangan dari setiap daerah di Indonesia. Dalam setiap makanannya, harus ada berbagai jenis nasi, sup, dan lauk yang tersaji di atas meja makan.
ADVERTISEMENT
Jokowi makan di istana. (Foto: Biro Press)
"Misalnya nasi. Kami siapkan nasi merah dan nasi putih. Lalu kami siapkan sup yang beraneka ragam. Misalnya kami ambil per daerah, kalau masakan Sunda biasanya kan ada sayur asem, ikan bakar, dan ada tumisannya. Tapi untuk Pak Presiden biasanya sederhana saja," lanjut wanita kelahiran 1966 itu.
Jokowi menjamu Zulkifli Hasan di Istana (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
Setiap makanan yang disajikan untuk Presiden harus melalui proses pemeriksaan dari Detasemen Kesehatan Paspampres. Mereka akan mengujinya dengan bahan kimia untuk mengetahui apakah makanan tersebut layak untuk dikonsumsi atau tidak.
Makanan tersebut tidak langsung dihidangkan begitu saja. Uti dan timnya harus menunggu aba-aba dari ajudan Presiden untuk menyiapkan sajian.
"Kami akan melihat dulu dari ajudan, kapan Pak Presiden akan makan, baru kami mulai menyiapkan," pungkasnya.
ADVERTISEMENT