Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Baru Berusia 6 Tahun, Blue Ivy Punya Stylist Pribadi
9 April 2018 16:06 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:10 WIB
ADVERTISEMENT
Usia Blue Ivy Carter memang baru menginjak 6 tahun. Namun putri sulung pasangan Jay-Z dan Beyonce ini kerap terlihat stylish dalam berbagai acara. Gadis kecil ini bahkan sering mengenakan pakaian dan aksesoris lansiran desainer ternama.
ADVERTISEMENT
Rupanya, Blue Ivy memiliki stylist pribadi sekaligus personal shopper yang bertanggung jawab dalam menata gaya busananya. Ia adalah Manuel A. Mendez.
Dilansir Harper's Bazaar , Mendez adalah salah satu karyawan yang bekerja di agensi yang Beyonce dan Jay-Z dirikan, Parkwood Entertainment. Ia juga merupakan salah satu asisten pribadi Beyonce yang telah bekerja sejak 2009 silam.
Stylist yang satu ini menjadi otak di balik beberapa penampilan terbaru Bue Ivy, termasuk gaun dan topi emas yang Blue Ivy kenakan saat menghadiri acara Wearable Art Gala beberapa waktu lalu.
Tak hanya itu, Mendez juga menata gaya busana Blue Ivy pada gelaran Grammy tahun ini. Blue Ivy pun terlihat mengenakan tuxedo putih lansiran Valery Kovalska dan sepatu nuansa silver lansiran Mary Jane.
ADVERTISEMENT
Mendez juga menjadi stylist Blue Ivy saat tampil di music video Jay Z, Family Freud. Kala itu, gadis kecil yang berulang tahun pada 7 Januari lalu ini mengenakan collar custom dari Billie Blush dan dress lansiran Raimana Cowan.
Masih banyak hasil karya Mendez yang melekat cantik pada Blue Ivy. Salah satunya saat menghadiri VMA's Red Carpet dengan Beyonce, Blue Ivy tampil memukau dalam balutan gaun pale pink tule satin hasil rancangan desainer Mischka Aoki dengan tiara berlian yang menghiasi rambutnya.
Bahkan tak jarang, ia sering tampil kompak mengenakan busana kembaran dengan sang ibu, Beyonce.
Saat menonton NBA misalnya, Blue Ivy mengenakan denim jaket dengan dress hijau yang senada dengan Beyonce.
ADVERTISEMENT
Amat stylish bukan gaya gadis kecil yang satu ini?