Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Fashion Store Lumine Asal Jepang Buka Gerai di Plaza Indonesia
7 Desember 2018 19:17 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:04 WIB
ADVERTISEMENT
Retailer asal Jepang Lumine resmi membuka gerai pertamanya di Indonesia pada Jumat (7/12).
ADVERTISEMENT
Bertempat di Plaza Indonesia, Lumine menawarkan pengalaman belanja "Tokyo Mood" dimana para pelanggan dapat merasakan nuansa Tokyo yang mempertemukan budaya urban nan ramah saat Anda berbelanja. Ini merupakan store Lumine yang kedua di Asia Tenggara. Store pertama mereka ada di Singapura.
Concept store ini mengajak pengunjung untuk menengok koleksi 20 brand fashion asal Jepang. Selain itu Anda juga dapat menikmati sajian kuliner di restoran yang ada di dalam toko, yakni Lumine Cafe.
Hadirnya Lumine di Indonesia juga bertepatan dengan 60 tahun kerja sama hubungan diplomatik antara Indonesia dan Jepang. Oleh karena itu dengan diresmikannya Lumine di Indonesia diharapkan terciptanya interaksi budaya, fashion dan gaya hidup yang antara Indonesia dan Jepang.
ADVERTISEMENT
Menteri Perdagangan, Enggartiasto Lukita pun turut menghadiri dan meresmikan gerai pertama Lumine di Indonesia. Dalam sambutannya, ia mengatakan bahwa di era sekarang ini kehadiran brand-brand dari luar perlu disambut hangat.
Enggarsito menjelaskan, keberadaan atau eksistensi brand luar di dalam negeri sangat dibutuhkan karena mampu memberikan kontribusi positif bagi pertumbuhan ekonomi RI. "Kehadiran brand luar yang sudah menjadi tren justru akan memberikan nilai tambah bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia, dan kerjasama yang dilakukan seperti ini haruslah kita apresiasi dan kita dukung," ujar Enggartiasto dalam sambutannya, di Plaza Indonesia Jumat (7/12).
Usai memberi sambutan, prosesi potong pita pun menjadi penanda bahwa Lumine mulai beroperasi di Indonesia mulai Jumat, (7/12).
kumparanSTYLE pun berkesempatan menengok gerai yang berada di lantai lima Plaza Indonesia ini. Nuansa modern dengan tone yang hangat begitu mendominasi gerai Lumine. Sentuhan Tokyo coba dihadirkan melalui dekorasi kayu dan bambu serta lampu-lampu yang menghiasi sudut toko.
ADVERTISEMENT
Saat melangkah ke beberapa sudut toko, beberapa pelayan toko mengucap 'Konichiwa!' kepada tiap pengunjung. Melangkah lebih jauh kedalam toko, makin jelas suguhan etalase pakaian yang menunjukkan keberagaman gaya di Tokyo.
Terdapat 20 brand asal Jepang yang ditawarkan Lumine, di antaranya adalah drama H.P.FRANCE, overridem Zoff, ADINA MUSE, Beauty Optical Salon dan lainnya. Berbagai brand ini menyediakan item fashion seperti pakaian ready-to-wear, tas, kacamata, sepatu dan ragam aksesori lainnya.
Dalam kesempatan yang sama Yoshiaku Arai, Director & Advisor Lumine Co.Ltd juga menuturkan bahwa di gerai Lumine setiap pegawai toko juga dapat menjadi fashion advisor bagi pelanggan yang tengah mencari padupadan pakaian. Mereka dapat membantu para pelanggan menemukan busana atau aksesoris yag sesuai dengan acara yang akan dihadirinya.
"Pokoknya karyawan kami akan menggali berbagai informasi dari shopper yang tengah mencari padu padan busana yang mereka inginkan," jelas Yoshiaku Arai.
ADVERTISEMENT
Dalam peresmian Lumine ini turut hadir pula H.E Ambassador Jepang Masafumi Ishii, Chairman of Panasonic Gobel Group Rachmat Gobel, President Kichiri Co., Ltd Masanori Hirakawa, President & CEO Time International Irwan Mussry dan President Director PT Plaza Indonesia Realty Tbk Rosano Barack.