Kini Hadir Sepatu Kaki Kuda yang Dirancang Khusus untuk Manusia

9 Januari 2018 16:31 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sepatu kaki kuda untuk manusia (Foto: instagram @fairysite @just0alexx)
zoom-in-whitePerbesar
Sepatu kaki kuda untuk manusia (Foto: instagram @fairysite @just0alexx)
ADVERTISEMENT
Industri fashion selalu berkembang setiap tahunnya. Berbagai inovasi terus dilakukan agar tercipta ide-ide baru. Salah satunya adalah ide pembuatan sepatu kuda.
ADVERTISEMENT
Ya, tak hanya kacamata kuda, sekarang sepatu kuda juga dapat kamu gunakan jadi lebih stylish, lho. Kehadiran alas kaki ini sedang ramai diperbincangkan di dunia maya.
Adalah Chaos Customes, brand fashion asal Texas yang menciptakan alas kaki unik ini. Sepatu tersebut dibentuk amat mirip dengan kaki kuda, berbahan dasar resin berkualitas tinggi yang menyatu dengan sol empat inchi tanpa tumit.
Awalnya sepatu ini dianggap tidak nyaman dipakai oleh orang-orang, karena tidak dilengkapi dengan penyangga tumit sehingga membuat susah berjalan. Namun, Blair Ondrla, pemilik Chaos Custome meyakinkan bahwa sepatu kuda ini tidak berbeda dengan sepatu hak tinggi lainnya.
"Sepatu ini sama nyamannya seperti sepatu hak tinggi dan tidak terlalu mempengaruhi otot betismu," ujar Blair.
ADVERTISEMENT
Bahkan, Blair mengklaim bahwa sepatu ini juga anti selip dan sangat stabil. "Bahkan dengan menggunakan sepatu ini aku bisa tetap berlari," ungkapnya.
Sepatu kuda nan unik ini sendiri dibanderol seharga USD 190 atau sekitar Rp 2,5 jutaan. Untuk melengkapi penampilanmu, jangan lupa juga mengenakan Faux Fur Hoof Covers yang dibanderol USD 98 atau sekitar Rp 1,3 juta.
Bagaimana, tertarik memilikinya?