news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Rekomendasi kumparan: 5 Foundation Tepat Untuk Anda si Kulit Berminyak

28 Maret 2018 9:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rekomendasi Foundation (Foto: Ulta)
zoom-in-whitePerbesar
Rekomendasi Foundation (Foto: Ulta)
ADVERTISEMENT
Memilih foundation yang tepat memang gampang-gampang susah. Bagaimana tidak?
Di pasaran, ada ribuan pilihan foundation dengan formula berbeda. Semua harus disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi kulit masing-masing.
ADVERTISEMENT
Untuk Anda yang memiliki kulit berminyak, amat disarankan menggunakan foundation matte untuk meredam kilap pada wajah. Hal sebaliknya juga berlaku untuk Anda si kulit kering.
Khusus untuk Anda si kulit berminyak, kumparanSTYLE (kumparan.com) merangkum sederet foundation yang bisa Anda jadikan sebagai pilihan tepat. Apa saja, sih?
1. Revlon ColorStay Makeup for Combination/Oily Skin
Revlon (Foto: Revlon)
zoom-in-whitePerbesar
Revlon (Foto: Revlon)
Sesuai namanya, foundation dari Revlon ini memang diciptakan untuk Anda yang memiliki kulit berminyak dan kombinasi. Dengan hasil akhir matte dan formula ringan, foundation ini tak akan terasa berat pada kulit wajah.
Revlon ColorStay Makeup for Combination/Oily Skin tersedia dalam 24 warna dan dibanderol dengan harga terjangkau. Anda bisa mendapatkannya dengan merogoh kocek Rp 135 ribu.
ADVERTISEMENT
2. Maybelline Fit Me Matte + Poreless Foundation
Maybelline (Foto: Ulta)
zoom-in-whitePerbesar
Maybelline (Foto: Ulta)
Fit Me dari Maybelline merupakan produk drug store yang tengah hits di kalangan pecinta makeup. Foundation ini disukai karena memiliki formula fleksibel yang cocok dengan aneka jenis kulit.
Terdiri dari 40 warna, Anda bisa mendapatkan foundation ini seharga Rp 145 ribu.
3. Clinique Acne Solutions Liquid Makeup
Clinique (Foto: Ulta)
zoom-in-whitePerbesar
Clinique (Foto: Ulta)
Foundation dari Clinique ini memiliki fungsi ganda, menutupi dan meredakan radang jerawat pada wajah. Dalam foundation ini, terkandung salicylic acid yang ampuh meredakan jerawat. Untuk bisa memilikinya, Anda perlu merogoh kocek sebesar Rp 400 ribu.
4. Tarte Amazonian Clay 12-Hour Full Coverage Foundation
Tarte (Foto: Amazon)
zoom-in-whitePerbesar
Tarte (Foto: Amazon)
Foundation ini diklaim memiliki daya tahan hingga 12 jam. Mengandung SPF 15, foundation Tarte ini tersedia dalam 24 warna. Anda harus merogoh kocek Rp 560 ribu untuk bisa mendapatkannya.
ADVERTISEMENT
5. Estee Lauder Double Wear Stay-In-Place Foundation
Estee Lauder (Foto: Amazon)
zoom-in-whitePerbesar
Estee Lauder (Foto: Amazon)
Foundation ini sudah terkenal sejak dulu. Dengan coverage yang baik, Estee Lauder memberi hasil akhir yang halus pada kulit. Anda bisa mendapatkan foundation ini dengan kisaran harga Rp 600 ribu.