TISSOT Rilis 4 Jam Tangan Edisi Khusus untuk Asian Games 2018

19 Agustus 2018 16:19 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jam Tangan TISSOT Edisi Terbatas untuk Asian Games 2018 (Foto: TISSOT & Jamal Ramadhan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jam Tangan TISSOT Edisi Terbatas untuk Asian Games 2018 (Foto: TISSOT & Jamal Ramadhan/kumparan)
ADVERTISEMENT
Nama TISSOT tentu tak asing lagi di telinga para pecinta jam tangan. Brand jam tangan asal Swiss ini menjadi Official Timekeeper Asian Games Jakarta-Palembang 2018.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, di 2018 ini, sekaligus menandai perayaan ke-20 sejak TISSOT pertama kali menjadi timekeeper di Asian Games pada 1998 lampau di Bangkok, Thailand.
“Menjalin kerjasama bersama Asian Games selama 20 tahun, ini mencerminkan semangat TISSOT, yang terlihat dari keberagaman dan dinamisme,” papar Frncois Thiebaud, saat ditemui kumparanSTYLE di Hotel Mulia Jakarta, Jakarta Pusat, Minggu (19/8).
Press Conference TISSOT untuk Asian Games 2018 (Foto: Inke Maris & Associates)
zoom-in-whitePerbesar
Press Conference TISSOT untuk Asian Games 2018 (Foto: Inke Maris & Associates)
Dalam rangka merayakan 20 tahun kemitraan TISSOT dengan Asian Games, TISSOT menghadirkan empat jam tangan edisi terbatas untuk Asian Games 2018. Edisi terbatas ini mempersembahkan casing belakang spesial yang bertuliskan 18th Asian Games Jakarta Palembang 2018.
Berikut keempat jam edisi terbatas dari TISSOT bersama Asian Games:
TISSOT T-Touch Expert Solar
TISSOT T-touch Expert Solar (Foto: TISSOT)
zoom-in-whitePerbesar
TISSOT T-touch Expert Solar (Foto: TISSOT)
Tissot T-Touch ini memiliki fitur mengagumkan dengan penggunaan layar sentuh. Technology layar sentuh tersebut dihadirkan dengan berbagai fungsi, mulai dari meteo, kompas, altimeter, alarm, chronograph, dan lainnya. Untuk mendapatkannya, Anda perlu menyiapkan uang sebesar Rp 14 jutaan.
ADVERTISEMENT
TISSOT Chrono XL Classic
TISSOT Chrono XL Classic (Foto: TISSOT)
zoom-in-whitePerbesar
TISSOT Chrono XL Classic (Foto: TISSOT)
Ini merupakan jam tangan dengan model terbaru dari TISSOT. Berdiameter 45mm, Chrono XL Classic ini terbuat dari 316L solid stainless steel bracelet, juga memiliki ketahanan air hingga 100 meter. Harga yang dibanderol mulai dari Rp 5,3 juta.
TISSOT PR 100 Gent dan TISSOT PR 100 Lady
TISSOT PR 100 Gent (Foto: TISSOT)
zoom-in-whitePerbesar
TISSOT PR 100 Gent (Foto: TISSOT)
Edisi PR 100 memiliki dua pilihan berbeda, yang diperuntukkan untuk pria dan wanita. TISSOT dengan seri PR 100 ini menjadi jam tangan yang selalu diminati atau best seller dari keseluruhan jajaran koleksi TISSOT.
TISSOT PR 100 Lady (Foto: TISSOT)
zoom-in-whitePerbesar
TISSOT PR 100 Lady (Foto: TISSOT)
Memiliki dua edisi yang berbeda, TISSOT PR 100 Gent didesain dengan ukuran yang lebih besar, yaitu berdiameter 39mm, sedangkan TISSOT PR 100 Lady berdiameter 33mm. Anda bisa mendapatkan jam tangan menawan ini dengan harga Rp 8 jutaan.
ADVERTISEMENT
Semua jam tangan terbatas TISSOT untuk Asian Games ini bisa Anda dapatkan di gerai TISSOT seluruh Indonesia. Tertarik untuk mendapatkan jam cantik limited edition ini?