7 Desember, Telkomsel Siap Gelar Konferensi Startup The NextDev Summit

3 Desember 2019 20:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ajang pencarian startup terbaik, The NextDev. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ajang pencarian startup terbaik, The NextDev. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Telkomsel tengah bersiap untuk menggelar The NextDev Summit 2019. Rencananya, konferensi startup ini akan digelar di The Asselmby Hall Jakarta Convention Center (JCC) pada 7 Desember 2019.
ADVERTISEMENT
Tubagus Husniyullah, GN CSR Telkomsel, The NextDev Summit 2019 akan menghubungkan para pemangku kepentingan dari berbagai latar belakang dan memfasilitasi kolaborasi antar berbagai pihak, demi mengakselerasi ekonomi digital di Indonesia.
Mengusung tema “Spark the Change”, The NextDev Summit 2019 bermaksud mengakselerasi startup yang ada di Indonesia melalui kolaborasi dari para pemain-pemain kunci di berbagai bidang.
GM CSR Telkomsel, Tubagus Husniyullah. Foto: Aulia Rahman Nugraha/kumparan
"NextDev ini sangat penting untuk kita lakukan, mengingat begitu besarnya pergerakan ekosistem digital kita," ungkap Tubagus, saat ditemui di Jakarta, Selasa (3/12). "Tentunya, kita sangat ingin membantu seluruh generasi muda bergerak kreatif dalam konteks era digital."
Tubagus menambahkan, nantinya The NextDev Summit 2019 akan dihadiri oleh lebih dari 5.000 startup yang ada di ekosistem startup Telkomsel. Selain itu, 105 pembicara dari para ahli industri teknologi juga akan meramaikan konferensi ini.
ADVERTISEMENT
Nantinya, The Nextdev Summit 2019 akan dihadiri oleh Menkominfo Johnny Plate, Mendikbud Nadiem Makarim, dan Menparekraf Wishnutama. Telkomsel juga menyebut William Tanuwijaya (CEO & Founder Tokopedia), Ernest Prakasa (Comedian & Filmmaker), dan Fluxcup (Creative Content Creator) untuk hadir di acara ini.
Startup Showcase The NextDev 2017 Bandung. Foto: Muhammad Fikrie/kumparan
The NextDev Summit 2019 bakal menyajikan 50 sesi tatap muka yang terdiri dari workshop, diskusi panel, diskusi santai, dan sejumlah presentasi. Konferensi ini juga mengundang 50 startup dengan kiprah paling menarik di Indonesia dalam menghadirkan dampak sosial positif bagi masyarakat.
Untuk mengikuti The NextDev Summit 2019, kamu hanya perlu masuk ke https://summit.thenextdev.id/ dan klik icon 'Get Ticket'. Setelah itu, kamu akan diminta donasi sebesar Rp. 74.000 (atau lebih) melalui LinkAja.
ADVERTISEMENT
Telkomsel menyebut bahwa donasi tersebut akan disalurkan melalui KitaBisa.com dan BenihBaik.com. Adapun konfirmasi pendaftaran dan QR code untuk di-scan saat hari H melalui email.