Ada Gameloft di Balik Game Snake Nokia 3310 Baru

28 Februari 2017 20:20 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Game Snake di Nokia 3310 baru. (Foto: www.nokia.com)
zoom-in-whitePerbesar
Game Snake di Nokia 3310 baru. (Foto: www.nokia.com)
Lama tapi baru, begitulah kira-kira game Snake yang hadir kembali di ponsel Nokia 3310. Disebut seperti ini karena Snake sebenarnya game lama, tapi dikemas dengan nuansa baru dalam versi tahun 2017.
ADVERTISEMENT
Nokia 3310 resmi dibangkitkan kembali tahun ini oleh HMD Global selaku pemegang lisensi ponsel Nokia secara global. Nuansa nostalgia terasa kuat berkat kembalinya ponsel ini, meski desainnya mengalami sedikit modernisasi dan ada beberapa fitur tambahan.
Tapi, salah satu hal ikonik yang diingat dari ponsel Nokia 3310 lama adalah adanya game Snake di mana kita akan mengendalikan seekor ular untuk memakan umpan yang berbentuk seperti buah. Ketika memakan buah itu, badan si ular akan semakin memanjang dan membuat permainan jadi lebih menantang karena pemain tidak boleh menabrakkan bagian kepala si ular dengan badannya. Semakin panjang tubuh si ular, maka tingkat permainan akan semakin sulit dan membutuhkan kecermatan lebih agar berhasil mencapai titik terakhir dalam game.
ADVERTISEMENT
Bagaimana titik terakhir dalam game? Titik itu datang ketika sudah tidak ada jalan lagi untuk si ular menghindari tabrakan dengan tubuhnya sendiri. Biasanya, pemain game ini bakal berlomba-lomba untuk mendapatkan skor tertinggi.
Di versi Snake lama, layar yang digunakan masih monokrom dan latar yang polos. Lalu, pergerakan si ular kaku dan hanya bisa bergerak ke kiri, kanan, atas, dan bawah.
Snake buatan Gameloft
Sementara untuk di Snake versi baru, si ular kini bisa meliuk-liuk dengan bebas dan dalam visual yang berwarna. Lalu, ada beberapa items yang akan hadir dalam peta pemburuan si ular, salah satunya magnet, di mana buah-buah yang ada di sekitar si ular akan datang dengan sendirinya ketika dia mendekat. Lalu, ada juga gunting yang akan memotong tubuh si ular kembali pendek dan memperlambat lajunya dalam meliuk-liuk.
ADVERTISEMENT
Di suatu momen dalam game juga pemain akan menghadapi berbagai rintangan, seperti tembok bergerak dan bom yang siap mengakhiri permainan jika ditabrak oleh si ular.
Diketahui, Snake versi baru ini dirancang dan digarap oleh pengembang game mobile populer, Gameloft, yang berdiri sejak 1999 silam dan kini bermarkas di Paris, Prancis. Gameloft memiliki puluhan kantor cabang di seluruh dunia, di antaranya di Jakarta dan Yogyakarta.
Pada 2003, ada lebih dari 100 ponsel yang bisa memainkan game dari Gameloft. Kemudian pada 2004, Gameloft meluncurkan game mobile balapan ikonik, Asphalt, yang hingga kini masih mewarnai daftar game mobile dan platform digital.
Game yang diluncurkan Gameloft memiliki beragam jenis, beberapa di antaranya adalah sepak bola (Real Football), balapan (Asphalt), aksi (Gangstar), mengasah otak (Brain Challenge), dan game arcade (Bubble Bash).
ADVERTISEMENT
Pada 2008, Gameloft menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi, di mana saat itu ponsel pintar sudah menggunakan layar sentuh. Mereka mengklaim sebagai perusahaan pertama yang merilis enam game di Apple App Store saat pertama kali dibuka pada 9 Juli 2008.
Hingga kini, Gameloft masih aktif mengeluarkan game mobile terbaru, yang salah satunya adalah Snake di Nokia 3310. Meski terkesan 'begitu saja', tapi Snake masih menjadi game yang cukup menyenangkan di ponsel untuk sekadar membunuh waktu.