Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Akhir 2017, Xiaomi Targetkan Punya 15 Mi Store di Indonesia
20 September 2017 17:32 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:15 WIB

ADVERTISEMENT
Xiaomi baru saja meluncurkan ponsel Mi A1 di Indonesia pada hari ini, Rabu (20/9). Bersamaan dengan peluncuran itu, Xiaomi juga mengumumkan komitmen mereka untuk memperluas jangkauan bisnis mereka di Indonesia. Tapi tidak secara online, melainkan offline.
ADVERTISEMENT
Steven Shi, Country Manager Xiaomi Indonesia, mengumunkan target pada akhir tahun 2017 ini Xiaomi bakal memiliki total 15 Mi Store resmi di Indonesia. Gerai ini hadir berkat kerja sama antara Xiaomi dan Erafone, yang merupakan anak perusahaan ritel dari kelompok Erajaya Swasembada.
Tidak diketahui di lokasi mana saja Mi Store itu bakal dibangun. Mi Store adalah toko ritel resmi dari Xiaomi yang akan menjual berbagai produk perusahaan tersebut.
"Indonesia adalah salah satu pasar kunci dari ekspansi global kami. Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan konten lokal dalam produk kami. Rencananya kami akan membuka Mi Store baru lagi pada pekan depan," kata Shi, dalam acara peluncuran Mi A1 di Senayan City, Jakarta, Rabu (20/9).
ADVERTISEMENT
Xiaomi menerapkan strategi pemasaran dan penjualan yang agresif setelah mereka mendapat pinjaman sebesar 1 miliar dolar AS atau sekitar Rp 13,3 triliun dari sejumlah bank dan lembaha finansial. Dana ini dijanjikan mau dipakai untuk mengembangkan bisnis ke luar negeri, memperkuat kerja sama dengan mitra di 20 negara, dan membangun toko fisik.
Saat ini, Xiaomi baru membuka dua gerai Mi Store di Indonesia, yaitu Mi Store Pondok Indah Mall dan Summarecon Mall Serpong. Dengan rencana perluasan jumlah toko ini, maka jangkauan pelayanan Xiaomi akan semakin luas di Indonesia.
Tak hanya Erafone, Xiaomi juga bermitra dengan jaringan distribusi TAM dalam memasarkan ponsel-ponselnya di Indonesia.

Ada pula rencana Xiaomi untuk membuka 14 pusat layanan tambahan, yang empat di antaranya merupakan pusat servis eksklusif.
ADVERTISEMENT
Lewat pusat servis eksklusif ini, perbaikan perangkat pengguna dapat xiselesaikan di hari yang sama. Sementara untuk perbaikan di pusat servis non eksklusif memakan waktu lebih dari tujuh hari kerja, Xiaomi akan mempersiapkan unit pengganti baru tanpa tambahan biaya.
Ponsel Mi A1 sendiri rencananya baru akan dibuka pre order mulai 25 sampai 30 September mendatang dengan harga Rp 3,1 juta di situs e-commerce Lazada. Setelahnya, Mi A1 akan tersedia di Lazada mulai 2 Oktober dan secara luas di toko jaringan peritel Erafone serta TAM pada 6 Oktober.