Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Apple Resmi Hadirkan iPhone 8 dan 8 Plus Warna Merah
10 April 2018 7:21 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:10 WIB
ADVERTISEMENT
Rumor yang beredar sebelumnya menjadi nyata. Senin (9/4), Apple benar-benar meluncurkan varian warna baru untuk duo ponsel iPhone 8 dan 8 Plus , yaitu warna merah.
ADVERTISEMENT
Sama seperti iPhone 7 yang juga punya varian warna merah pada tahun 2017 lalu, iPhone 8 warna merah juga merupakan bentuk kemitraan antara Apple dengan RED.
"Apple hari ini mengumumkan iPhone 8 dan iPhone 8 Plus (PRODUCT) RED Special Edition, kedua ponsel generasi baru itu hadir dalam balutan warna merah mengagumkan. Keduanya tampil dalam material kaca yang cantik, dengan sentuhan alumunium dan bagian depan berwarna hitam yang mengkilap," tulis Apple, dalam situs resminya .
RED adalah organisasi yang memberi lisensi (PRODUCT) RED terhadap sektor swasta untuk meningkatkan kesadaran sekaligus menggalang dana guna membantu memberantas HIV/AIDS di Afrika. Organisasi ini didirikan oleh vokalis U2, Bono, dan Bobby Shriver pada 2006.
Hasil penjualan iPhone 8 dan iPhone 8 Plus (PRODUCT) RED bakal disumbangkan dalam jumlah yang tidak disebutkan secara detail.
ADVERTISEMENT
Dengan begitu, kini iPhone 8 dan 8 Plus kini punya empat varian warna, yaitu space gray, silver, gold, dan red.
iPhone 8 dan 8 Plus (PRODUCT) RED akan tersedia dalam dua pilihan kapasitas penyimpanan data, yaitu 64 GB dan 256 GB di Apple Store dan distributor resmi Apple dengan harga mulai 699 dolar AS atau setara Rp 9,6 juta.
Namun, sayangnya tidak ada Indonesia dalam daftar negara yang bakal kedatangan iPhone 8 edisi spesial ini. Mulai 13 April, iPhone 8 warna merah bakal tersedia di Australia, Kanada, China, Prancis, Jerman, Hong Kong, Jepang, Selandia Baru, Singapura, Inggris, dan AS.
Tapi, tidak tertutup kemungkinan jika Apple juga akan memboyong iPhone 8 (PRODUCT) RED ke Indonesia nantinya. Itu dikarenakan, pada tahun 2017 lalu Apple ikut menjual iPhone 7 warna merah di Indonesia.
ADVERTISEMENT
iPhone 8 di Indonesia dijual dengan harga Rp 12,6 juta untuk memori 64 GB dan Rp 15,4 juta untuk memori 256 GB. Sementara untuk iPhone 8 Plus dibanderol Rp 14,5 juta untuk memori 64 GB dan Rp 17,2 juta untuk 256 GB.