Asus Bawa TUF Gaming A16 Baru ke RI, Pakai Prosesor AMD Ryzen AI 300 Series

15 Oktober 2024 16:08 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Asus TUF Gaming A16 (FA608) meluncur di Indonesia. Foto: Muhammad Fikrie/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Asus TUF Gaming A16 (FA608) meluncur di Indonesia. Foto: Muhammad Fikrie/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Asus resmi meluncurkan TUF Gaming A16 edisi 2024, atau bernama kode FA608, di pasar Indonesia, Selasa (15/10). Laptop gaming ini datang dengan prosesor AMD Ryzen AI 300 Series, yang sudah dibekali NPU yang menawarkan performa mengolah AI hingga 50 TOPS (Trillions Operations per Second).
ADVERTISEMENT
Sesuai namanya, TUF Gaming A16 hadir dengan layar 16 inci beresolusi 2.5K, aspek rasio 16:10, refresh rate 165 Hz dan response time 3 ms. Layar laptop juga didukung dengan teknologi G-Sync dan tingkat kecerahan hingga 400 nits.
AMD Ryzen AI 9 HX 370 dengan 12 core dan 24 thread dipercaya menjadi dapur pacu untuk TUF Gaming A16. CPU sudah dilengkapi dengan NPU dari AMD XDNA untuk kinerja AI dan GPU Nvidia GeForce RTX 4060 yang memiliki TGP hingga 140 W untuk mengurus grafis serta rendering 3D.
Media penyimpanan menggunakan SSD PCIe 4.0 berkapasitas 1 TB, sementara memori RAM LPDDR5X 7500 MHz mencapai 32 GB. Laptop memiliki sistem pendingin dua kipas Arc Flow Fans generasi kedua, heatsink full-width dan ventilasi pembuangan yang dilengkapi filter debu untuk menjaga suhu komponen internal perangkat.
ADVERTISEMENT
Asus TUF Gaming A16 (FA608) meluncur di Indonesia. Foto: Muhammad Fikrie/kumparan
Asus TUF Gaming A16 punya dimensi yang ringkas berbobot 2,2 kg, dilengkapi dengan beragam port I/O, seperti RJ45 LAN, dua USB 3.2 Gen 2 Type-A, serta dua USB Type-C yang mendukung DisplayPort dan power delivery. Bodinya terbilang tangguh, karena sudah mengantongi sertifikasi ketahanan berstandar militer AS, MIL-STD-810H.
Laptop gaming ini memiliki Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.3 untuk konektivitas. Baterainya sendiri berkapasitas 90WHrs, menawarkan daya tahan lebih lama saat digunakan tanpa harus sering mencolok ke sumber listrik.
Asus sudah membuka keran penjualan TUF Gaming A16 (FA608) di ROG Store dan mitra Asus Indonesia. Pembeli berkesempatan mendapatkan bonus bundling ROG Ally Premium Travel Case hingga ROG Ranger Gaming Backpack 16.
Asus TUF Gaming A16 dijual di Indonesia dengan harga Rp 29.999.000.
ADVERTISEMENT