news-card-video
6 Ramadhan 1446 HKamis, 06 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Bocoran Konfigurasi Kamera Belakang Oppo Find X2 Pro

3 Maret 2020 16:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bocoran wujud Oppo Find X2 yang dibocorkan SlashLeaks. Foto: Dok. SlashLeaks
zoom-in-whitePerbesar
Bocoran wujud Oppo Find X2 yang dibocorkan SlashLeaks. Foto: Dok. SlashLeaks
ADVERTISEMENT
Smartphone baru Oppo Find X2 Pro akan dirilis pada 6 Maret 2020 mendatang. Meski belum diluncurkan, sejumlah bocoran spesifikasi ponsel flagship itu sudah bermunculan di internet.
ADVERTISEMENT
Satu bocoran terbaru, misalnya, tentang kamera belakang Oppo Find X2 Pro. Menurut informasi yang beredar, smartphone premium itu punya tiga kamera belakang dengan lensa utama Sony IMX689 beresolusi 48 MP (f/1.4), lensa ultra-wide Sony IMX586 beresolusi 48 MP, dan lensa periscope 13 MP.
Belum terungkap kamera periscope jenis apa yang digunakan Oppo Find X2. Namun, menurut laporan GSM Arena, kamera periscope smartphone ini menggunakan lensa Samsung S5K3M5 ISOCELL dengan kemampuan 5x hybrid zoom. Kamera utama dan periscope di ponsel ini disebut sudah memiliki teknologi Optical Image Stabilization (OIS).
Sementara kabar Engadget menyebut, kamera belakang Oppo Find X2 memiliki fitur autofokus spesial garapan Sony. Fitur ini bernama All Pixel Omni-directional PDAF dan berfungsi untuk mendeteksi perubahan pola secara vertikal dan horizontal untuk memanfaatkan lebih banyak data gambar.
Bocoran konfigurasi kamera Oppo Find X2 Pro. Foto: Istimewa
Hasilnya, kamera belakang Find X2 disebut memungkinkan fokus objek gambar yang lebih cepat dan kinerja cahaya rendah yang lebih baik. Fitur ini juga memungkinkan sensor untuk fokus pada objek yang lebih kecil dan menghasilkan detail yang lebih halus.
ADVERTISEMENT
Fitur ini lebih unggul ketimbang phase detection autofocus (PDAF) biasa yang ada di smartphone pada umumnya. Sebab, PDAF konvensional biasa hanya berfungsi mendeteksi perubahan pola dalam arah vertikal. Dengan kata lain, PDAF konvensional tidak akan bekerja dengan baik pada perubahan pola horizontal.
Fitur All Pixel Omni-directional PDAF bakal didukung dengan 2x2 On-Chip Lens (OCL) yang juga buatan Sony. Kegunaan OCL ini untuk menyesuaikan tingkat lensa makro sensor yang dibutuhkan dalam fitur PDAF tersebut.
Layar Oppo Find X2 Foto: Weibo
Teknologi itu menempatkan empat pixel yang berdekatan dengan warna yang sama di bawah satu lensa on-chip, mengubah semua pixel pencitraan menjadi pixel yang dapat digunakan untuk deteksi fase.
Menurut laporan Engadget, teknologi OCL lebih baik ketimbang tata letak sensor konvensional yang hanya memiliki satu lensa per pixel, mengakibatkan jumlah pixel yang terdeteksi menjadi terbatas.
ADVERTISEMENT
Oppo belum mengungkap secara resmi kamera depan smartphone ini dan spesifikasi utuh selain kamera belakang.
Sementara Vice President Oppo Brian Shen sudah mengungkap layar Find X2 Pro mendukung refresh rate 120 Hz. Ia bahkan sempat posting video singkat perbandingan antara smartphone dengan layar refresh rate 60 Hz dan 120 Hz milik Find X2 Pro.
Shen tidak hanya mengungkap kemampuan layar 120 Hz Find X2 saja. Ia juga memperlihatkan bagaimana kemampuan layar smartphone Oppo yang terbaru ini mendukung teknologi 10bit OLED. Apa itu?
Jadi, layar yang memiliki teknologi 10 Bit OLED mampu menampilkan hingga 1 miliar warna. Dari video perbandingan yang di-posting Oppo, terlihat bagaimana warna yang dihasilkan oleh layar smartphone 8 Bit OLED, 8 Bit LCD, dan 10 Bit OLED.
ADVERTISEMENT
Oppo juga telah mengonfirmasi bahwa Oppo Find X2 memiliki layar 3K dengan rasio kontras 500.000:1. Layarnya melengkung dan mendukung teknologi 'waterfall'. Find X2 akan didukung prosesor Snapdragon 865, salah satu cip tercanggih saat ini.
Oppo Find X2 sendiri bakal dirilis pada 6 Maret 2020 via live streaming online di YouTube. Selain versi Pro, Oppo juga bakal meluncurkan Find X2 versi biasa.
Ilustrasi Oppo Find X2. Foto: Oppo