ChatGPT Luncurkan Paket Berbayar Rp 300 Ribu per Bulan, Bisa Apa?

3 Februari 2023 10:11 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ChatGPT. Foto: CHUAN CHUAN/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ChatGPT. Foto: CHUAN CHUAN/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Kecerdasan buatan (AI) buatan OpenAI, ChatGPT, luncurkan langganan premium ChatGPT Plus. Paket premium ini dibandrol seharga 20 dolar AS atau Rp 297.700 (kurs Rp 14.885).
ADVERTISEMENT
Fitur yang ditawarkan ChatGPT Plus antara lain akses general, respons yang lebih cepat, dan akses awal untuk fitur baru. Saat ini ChatGPT Plus baru tersedia di AS. Namun untuk bergabung pengguna juga harus mengantre di waiting list dan akan dipilih oleh OpenAI dengan kuota yang terbatas.
ChatGPT adalah kecerdasan buatan milik perusahaan OpenAI berbasis teks generatif. AI ini bisa menjalin percakapan, menjawab pertanyaan, membuat artikel, merancang marketing plan sampai membuat kode pemrograman.
ChatGPT saat ini gratis. OpenAI juga mengatakan akan tetap menyajikan layanan gratis tersebut dengan fitur tak selengkap ChatGPT Plus.
Microsoft adalah salah satu investor OpenAI. Ada kabar bahwa Microsoft akan mengintegrasikan ChatGPT dengan browser Bing. Keunggulan jawaban ChatGPT akan membuat Bing lebih superior dan berpotensi mengancam dominasi Google sebagai search engine. Kehadiran OpenAI pun sempat menimbulkan kepanikan di petinggi Google.
ADVERTISEMENT