Daftar HP Android Tercepat Mei 2020, Oppo Find X2 Pro Juaranya

5 Juni 2020 10:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi main game di smartphone. Foto: Charles Brouwson/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi main game di smartphone. Foto: Charles Brouwson/kumparan
ADVERTISEMENT
Penyedia aplikasi benchmark smartphone populer, AnTuTu, baru saja merilis daftar smartphone Android dengan performa terbaik untuk edisi Mei 2020. HP keluaran Oppo terpantau menguasai puncak daftar tersebut.
ADVERTISEMENT
AnTuTu merilis dua jenis daftar peringkat HP Android tercepat selama bulan Mei 2020 untuk pasar China. Daftar yang pertama adalah untuk ponsel yang dilengkapi prosesor flagship, Snapdragon 865.
Sementara daftar yang kedua adalah untuk HP mid-range atau kelas menengah dengan prosesor keluaran MediaTek, Qualcomm, Huawei, dan Samsung.
Oppo Find X2. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan

HP Android Snapdragon 865

Pada daftar ini, Oppo Find X2 Pro dan Oppo Find X2 menguasai tangga paling atas daftar ponsel Android tercepat untuk bulan Mei 2020. Keduanya memperoleh nilai 604123 dan 600884 secara berturut-turut.
Kedua smartphone tersebut memang sudah memuncaki daftar ini sejak pertama kali dirilis. Menurut AnTuTu, paduan sistem operasi ColorOS dan material HP yang baik menjadi alasannya.
Chipset Snapdragon 865 yang dibenamkan pada Oppo Find X2 Pro dan Find X2 menjadi faktor utama keduanya menjadi smartphone paling kencang saat ini. Pasalnya, Qualcomm selaku pencipta Snapdragon 865 terus memperbaiki kinerja kecerdasan buatan (artificial intellegence/AI) pada prosesor terbarunya ini, sehingga memiliki kinerja yang lebih baik dan mampu mengatur efisiensi daya sebesar 35 persen.
ADVERTISEMENT
Prosesor canggih Snapdragon 865 ini berhasil dikawinkan dengan sistem ColorOS, sehingga membuat performa Oppo Find X2 Pro semakin kencang.
Sementara itu, di posisi ketiga ada Xiaomi Mi 10 Pro. Ponsel pintar ini memperoleh nilai yang hanya terpaut 620 poin dari Oppo Find X2 di posisi kedua.
Kemudian, Oppo kembali mengisi posisi keempat melalui smartphone Ace 2. Posisi kelima ada ponsel sub-brand Vivo, iQOO Neo 3, yang punya total skor 597528.
Daftar 10 HP Android berbasis Snapdragon 865 dengan performa terbaik bulan Mei 2020 versi AnTuTu. Foto: Dok. AnTuTu

HP Android Mid-Range

Untuk smartphone Android yang tergolong mid-range, Oppo Reno 3 5G jadi yang terbaik urusan performa. HP ini memperoleh poin sebanyak 403607, lebih banyak 16024 poin dari smartphone urutan kedua.
Oppo Reno 3 memuncaki daftar ini berkat prosesor MediaTek Dimensity 1000L yang belum tertandingi untuk kelas ini. Bahkan, prosesor ini juga belum mampu dikalahkan oleh prosesor Kirin 985 dan Kirin 820 buatan Huawei yang baru saja dirilis.
ADVERTISEMENT
Posisi kedua dan ketiga ditempati dua smartphone yang bekerja dengan prosesor Kirin 985. Kedua perangkat tersebut adalah Honor 30 dan Huawei Nova 7.
Di posisi keempat dan keenam, perangkat yang dilengkapi dapur pacu prosesor Kirin 820 jadi pengisinya. Dua smartphone tersebut adalah Honor 30S, Honor X10, serta Huawei Nova 7 SE.
Daftar 10 HP Android mid-range dengan performa terbaik untuk bulan Mei 2020 versi AnTuTu. Foto: Dok. AnTuTu
(EDR)