Daftar Windows yang Paling Banyak Dipakai Orang, Ini Juaranya

7 Oktober 2023 17:48 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tampilan OS Microsoft Windows 10 di komputer 2 in 1. Foto: Microsoft
zoom-in-whitePerbesar
Tampilan OS Microsoft Windows 10 di komputer 2 in 1. Foto: Microsoft
ADVERTISEMENT
Windows 11 merupakan sistem operasi (OS) teranyar Microsoft saat ini. Meski usianya sudah 2 tahun, Windows 11 masih belum menjadi OS berbasis Windows yang paling banyak dipakai pengguna.
ADVERTISEMENT
Popularitas Windows 11 tercatat masih kalah dibandingkan pendahulunya, Windows 10. Ini terungkap dari data terbarunya lembaga statistik StatCounter per September 2023.
Windows 10 menguasai pangsa pasar sistem operasi Microsoft Windows di dunia hingga 71,64 persen. Sementara itu, Windows 11 cuma meraup 23,61 persen.
Analisis StatCounter mencakup semua sistem operasi Windows dari dua dekade terakhir, mulai dari Windows XP. Detail besaran pangsa pasar setiap OS Windows bisa dilihat dalam daftar di bawah ini:

Daftar OS Windows Terpopuler di Dunia versi StatCounter (September 2023)

Ini artinya tingkat adopsi Windows 11 belum sebesar Windows 10 yang meluncur pertama kali pada 2015 lalu. Windows 10 langsung memperoleh 32,84 persen pangsa pasar dalam dua tahun pertamanya, sekitar 10 persen lebih banyak daripada Windows 11 dalam periode serupa.
ADVERTISEMENT
StatCounter mencatat Windows 10 sebagai sistem operasi Windows yang paling banyak dipakai orang, dengan pangsa pasar di dunia per September 2023 mencapai 71,64 persen. Foto: Dok. StatCounter
Datanya StatCounter serupa dengan laporan lembaga statistik Statista pada Agustus 2023 lalu. Windows 10, menurut datanya Statista, menjadi OS windows paling populer dengan pangsa pasar 72 persen.
Untuk datanya Statista bisa dicek di bawah ini:

Daftar OS Windows Terpopuler di Dunia versi Statista (Agustus 2023)