Elon Musk: Mobil Terbang Bukan Solusi

19 Februari 2017 13:36 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Elon Musk, CEO Tesla dan SpaceX. (Foto: REUTERS/Monica Almeida)
Banyak orang beranggapan teknologi mobil terbang merupakan solusi untuk mengatasi masalah kemacetan di kota-kota besar. Namun, pendiri sekaligus CEO perusahaan Tesla dan SpaceX, Elon Musk, tidak sependapat dengan anggapan tersebut. Menurut Musk, mobil terbang adalah sebuah ide bodoh. Sebelumnya, Musk memiliki rencana untuk membuat sebuah perusahaan independen untuk membangun jaringan terowongan bawah tanah, yang akan digunakan sebagai jalur transportasi. Menurutnya, membangun terowongan bawah tanah sebenarnya adalah ide gila, tapi tidak lebih gila dari mobil terbang. "Jelas sekali, saya suka benda-benda terbang. Tapi, sulit untuk membayangkan mobil terbang menjadi sebuah solusi tepat," ujar Musk, dilansir Bloomberg. Sejauh ini, sudah ada beberapa perusahaan yang mengejar mobil terbang, seperti Zee.Aero, garapan co-founder Google, Larry Page, juga Airbus, dan AeroMobil dari Slovakia. Layanan transportasi online, Uber, juga sudah meluncurkan proyek mobil terbang.
ADVERTISEMENT
Mobil terbang Aeromobil. (Foto: aeromobil.com)
Zee.Aero dan Uber sedang mengembangkan pesawat yang terbang dan mendarat secara vertikal tanpa lintasan terbang, atau dalam bahasa Inggris-nya Vertical Take-Off and Landing (VTOL). Uber bahkan sudah menyatakan kendaraan itu akan digunakan untuk mengantar orang-orang dalam kota. Elon Musk sendiri mengatakan mobil terbang membutuhkan gaya tarik ke bawah yang sangat banyak untuk membuatnya tidak jatuh, yang akan menghasilkan banyak angin dan suara terhadap orang-orang di bawahnya. Apalagi ada resiko yang berbahaya jika mobil terbang itu jatuh atau menabrak sesuatu dan menimpa orang di bawahnya. "Jika seseorang tidak dapat menjaga mobil terbangnya, maka itu akan mematikan," ujar Musk. Selain itu, Musk juga menyoroti suara kencang yang akan dihasilkan mobil terbang yang bisa mengganggu ketenangan orang banyak. Bagaimana denganmu? Perlukah adanya teknologi mobil terbang?
ADVERTISEMENT