Fidget Spinner Termahal di Dunia Dijual Rp 221 Juta

10 Juli 2017 12:14 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
comment
7
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Fidget spinner termahal di dunia berbahan emas. (Foto: Caviar)
zoom-in-whitePerbesar
Fidget spinner termahal di dunia berbahan emas. (Foto: Caviar)
ADVERTISEMENT
Belum lama ini, perusahaan kustomisasi perangkat mewah asal Rusia, Caviar, baru saja menghadirkan sebuah ponsel Nokia 3310 yang disulap dengan desain berbahan titanium dan ukiran emas dari wajah Presiden AS Donald Trump serta Presiden Rusia Vladimir Putin. Ponsel ini kemudian mengundang perhatian karena desain mewah dan harganya yang selangit, Rp 33 juta. Tak berhenti memodifikasi perangkat yang membuat kita geleng-geleng kapala, Caviar juga membuat fidget spinner termahal di dunia. Mainan yang sedang menjadi tren ini dibuat dengan bahan emas dan memiliki ukiran logo Caviar di setiap sisinya. Tak tanggung-tanggung, fidget spinner itu dijual dengan harga yang luar biasa mahal, yakni 999 ribu rubel atau setara Rp 221 juta! Kalau kamu kurang suka dengan terlalu banyak emas, mungkin kamu akan menyukai versi lainnya yang memiliki permata, atau edisi tengkorak berbahan serat karbon dan spinner yang terbuat dengan warna bendera Rusia.
Tiga versi fidget spinner mewah dari Caviar. (Foto: Caviar)
zoom-in-whitePerbesar
Tiga versi fidget spinner mewah dari Caviar. (Foto: Caviar)
Ketiga versi itu memiliki harga yang lebih murah, 99.000 rubel (Rp 21 juta) untuk spinner permata dan 14.900 (Rp 3,3 juta) untuk spinner tengkorak dan bendera Rusia. Bagi pencinta fidget spinner, apakah kamu tertarik menghabiskan uang sebesar ini untuk edisi-edisi mewah tersebut?
ADVERTISEMENT