news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Gara-gara Microsoft Excel, Ahli Genetika Terpaksa Ganti Nama Gen

21 Oktober 2022 13:04 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Microsoft Excel. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Microsoft Excel. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Ada puluhan ribu gen di genom manusia. Masing-masing gen ini mempengaruhi ciri khas kecil pada manusia yang secara bersama membentuk keunikan masing-masing. Ilmuwan punya cara penamaannya sendiri atas gen-gen ini. Namun sebagian kecil di antaranya selalu memicu error Microsoft Excel. Alhasil, mereka sepakat mengubah nama 27 gen tak lain karena error microsoft excel.
ADVERTISEMENT
Beberapa nama gen terbaca sebagai tanggal, bukan teks. Sehingga ketika "enter" ditekan, nama objek di sel langsung berubah. Misal MARCH1—"membrane associated ring-CH-type finger 1”, bertukar menjadi Mar-01.
Masalahnya adalah, tidak ada pengaturan dari Microsoft Excel untuk mematikan autocorrect menyesatkan ini. Di sisi lain, Microsoft Excel adalah perangkat lunak yang superior untuk menangani data besar spreadsheet dengan mudah.
Sebuah studi pada tahun 2016 menyatakan bahwa data genetik yang dibagikan dan digunakan pada 3,597 makalah ilmiah, sekitar satu per limanya dipengaruhi oleh error Excel.
Masalah ini kelihatannya tampak sepele, tapi signifikan untuk orang yang sehari-hari, dan tidak ada solusi mudah untuk masalah ini. Hingga ahli genetik sepakat mengubah nama gen-gen tadi tanpa menunggu intervensi Microsoft.
Ilustrasi DNA. Foto: Billion Photos/Shutterstock

Solusinya? Ubah nama gennya

Dalam hal konsensus penamaan gen, ada komite global khusus yang bertanggung jawab, bernama HUGO Gene Nomenclature Committee (HGNC). HGNC pada Agustus lalu merilis panduan baru penamaan gen, termasuk “simbol yang memengaruhi pengolahan data dan pengambilan data.”
ADVERTISEMENT
Beberapa gen yang memicu error di Microsoft Excel, diubah dengan menambah huruf atau angka di simbolnya. Misal MARCH1 menjadi MARCHF1, SEPT1 menjadi SEPTIN1, dan begitu seterusnya. Ada catatan komprehensif perubahan nama ini di database HGNC untuk menghindari kesalahpahaman di masa mendatang.
Total 27 nama gen diubah dengan alasan ini, ungkap Elspeth Bruford, coordinator HGNC, kepada The Verge.
“Kami berkonsultasi dengan komunitas penelitian masing-masing untuk membahas pembaruan yang diusulkan, dan kami juga memberi tahu para peneliti yang telah menerbitkan gen-gen ini secara khusus ketika perubahan itu diterapkan, ”kata Bruford.”
Selain perubahan atas menghindari error Excel, HGNC juga mengubah beberapa nama gen untuk mencakup kepentingan dan menghindari hal sensitif.
Sejak dulu, entah di genetik atau bidang keilmuan lain, ilmuwan sering memberi nama aneh-aneh untuk temuannya. Misal nama gen "sonic hedgehog" dan "Indy" (kependekan dari "I’m not dead yet"—referensi ke fungsi gen, yang dapat menggandakan rentang hidup lalat buah saat bermutasi.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, ada nama gen CARS telah menjadi CARS1, WARS diubah menjadi WARS1, dan MARS diubah menjadi MARS1. Perubahan lain telah dilakukan untuk menghindari implikasi tak menyenangkan ketika berhadapan dengan gen ini atau ketika mengkomunikasikannya.
Microsoft tidak memberi tanggapan atas masalah ini, seperti yang dilaporkan The Verge. Bruford mengatakan masalah di kalangan ahli genetika ini terlalu sepele bagi perusahaan untuk mengubah cara produk mereka berjalan.
“Ini adalah kasus penggunaan perangkat lunak Excel yang sangat terbatas,” katanya. “Ada sedikit insentif bagi Microsoft untuk membuat perubahan signifikan pada fitur yang digunakan secara luas oleh komunitas besar pengguna Excel lainnya.”