Google Maps Kini Beri Jadwal Commuter Line Jabodetabek

29 Mei 2017 20:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Memakai Google Maps di ponsel. (Foto: Ingo Joseph via Pexels (CC0 Public Domain))
Para pengguna Commuter Line di kawasan Jabodetabek bisa bersenang hati karena saluran informasi mereka soal kedatangan kereta semakin bertambah, karena kini aplikasi navigasi besar sekelas Google Maps, mulai sediakan informasi jadwal Commuter Line. Google mengklaim pihaknya telah menjangkau 90 persen jalur Commuter Line di Jabodetabek, dan akan terus dikembangkan dan ditingkatkan akurasinya di kemudian hari. Untuk memakainya, cukup tentukan lokasi tujuan kamu. Kemudian, pilih fitur Transit yang notabene adalah menu yang memberi petunjuk transportasi publik bagi pengguna Google Maps. Jika lokasi yang kamu tuju dekat dengan jalur rel kereta api, maka Google Maps akan memberikan informasi jadwal kedatangan Commuter Line, stasiun keberangkatan, tarif, sampai dengan jarak dan waktu tempuh. Ketika kumparan (kumparan.com) mencoba fitur ini dari kawasan Pejaten, Jaksel, ke daerah Pondok Kopi, Jaktim, Google Maps menyarankan untuk naik Commuter Line dari Stasiun Pasar Minggu, lalu transit di Stasiun Manggarai, dan turun di Stasiun Klender Baru. Biaya yang dibutuhkan untuk menempuh perjalanan itu adalah Rp 3.000. "Sejatinya, data tersebut diambil Google dari PT KAI Commuter Jabodetabek sebagai agensi resmi. Fitur baru ini telah tersedia di aplikasi Google Maps untuk Android dan iOS.
ADVERTISEMENT