HP Baterai Jumbo Samsung Galaxy M11 Resmi Dijual di Indonesia, Ini Harganya

26 Mei 2020 9:50 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Smartphone Samsung Galaxy M11. Foto: Dok. Samsung
zoom-in-whitePerbesar
Smartphone Samsung Galaxy M11. Foto: Dok. Samsung
ADVERTISEMENT
Tak berlama-lama, Samsung langsung tancap gas meluncurkan smartphone terbarunya sehari setelah perayaan Idul Fitri 1441 H. Samsung mengumumkan hadirnya Galaxy M11 di Indonesia pada hari ini, Selasa (26/5), untuk menyediakan pilihan terbaru smartphone di rentang harga terjangkau.
ADVERTISEMENT
Samsung Galaxy M11 mengandalkan kapasitas baterai jumbo yang menjadi kekhasan lini produk seri Galaxy M. Selain itu, ada tambahan fitur triple camera dan Galaxy M11 dibekali prosesor Qualcomm.
“Samsung melengkapi keluarga Galaxy M series dengan menghadirkan Galaxy M11 dengan baterai dan performa kuat, agar sobat dapat selalu terkoneksi dan mendapatkan pengalaman maksimal dari sebuah smartphone,” ungkap Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, dalam keterangan resminya.
Smartphone Samsung Galaxy M11. Foto: Dok. Samsung
Galaxy M11 ditopang baterai berkapasitas 5.000 mAh yang diklaim dapat bertahan lebih dari satu hari. Ini menjadi hal penting di tengah situasi physical distancing, pengguna bisa menggunakan perangkat ini untuk mendukung kegiatan belajar, bekerja, maupun mencari hiburan dari rumah.
Soal performa, Galaxy M11 dibekali cip prosesor Qualcomm Snapdragon 450 yang diklaim dapat mengoptimalkan pengunaan baterai dan membuat perangkat jadi lebih bertenaga. Performanya ini didukung kapasitas RAM 3 GB dan memori internal 32 GB.
ADVERTISEMENT
Untuk mengabadikan foto dan video, triple camera Galaxy M11 sudah cukup mumpuni. Ketiga kamera itu terdiri dari lensa utama 13 MP, lensa Ultra Wide 5 MP, dan lensa Depth 2 MP untuk pengaturan Bokeh yang lebih estetik. Selain itu, Galaxy M11 turut didukung dengan kamera depan 8 MP.
Untuk lebih lengkapnya bisa lihat detail spesifikasi dari Samsung Galaxy M11 di bawah ini.
Smartphone Samsung Galaxy M11. Foto: Dok. Samsung
Samsung membanderol Galaxy M11 dengan harga Rp 2,1 juta. Namun, selama periode flash sale pada 26 – 31 Mei 2020 di Samsung.com/id, Lazada, Shopee, Blibli, Tokopedia, Erafone.com, Bhinneka, dan Akulaku, Galaxy M11 dapat harga spesial Rp 1,9 juta.
ADVERTISEMENT
Konsumen juga akan langsung mendapatkan cashback dari Jenius Rp 100 ribu dan Rp 50 ribu dari mitra bank. Selain itu, ada bonus kuota internet 108 GB dan akses ke Netflix, iflix, Mobile Legends, dan JOOX, selama setahun penuh dari XL Axiata, apabila konsumen bersedia membayar Rp 35 ribu setiap bulannya.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.