Ini Dia Pembeli iPhone 12 Pertama di Indonesia

18 Desember 2020 11:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
iPhone 12 Pro Max dan iPhone 12 Pro. Foto: Apple Inc./Handout via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
iPhone 12 Pro Max dan iPhone 12 Pro. Foto: Apple Inc./Handout via REUTERS
ADVERTISEMENT
Akhirnya setelah masa pre-order iPhone 12 resmi di Indonesia berakhir. Mulai Jumat, 18 Desember 2020, iBox Indonesia dan Digimap membuka penjualan perdana iPhone 12 Mini, iPhone 12, iPhone 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max resmi di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Para pembeli yang sudah melakukan pre-order dapat mengambil perangkatnya di toko iBox Indonesia dan Digimap. Menariknya, ada seorang pembeli yang dinyatakan sebagai pembeli dan menerima iPhone 12 resmi di Indonesia.
Dia adalah Desi yang secara simbolis menerima iPhone 12 yang diserahkan di iBox Store Mall Kepala Gading 3. Desi membeli iPhone 12 Pro Max warna silver. Ia pun mengaku cukup kesulitan saat melakukan pre-order. Desi merasa senang menjadi yang pertama mendapatkan iPhone 12 Pro Max di Indonesia.
"Pre-order susah sih, inikan di web ya. Beberapa kali eror-eror. Kayaknya banyak banget yang pre-order," katanya saat pembukaan penjualan perdana iPhone 12 di Indonesia, Jumat (18/12).
COO PT Erafone Artha Retailindo, Kim Jong Woon (kanan) dan Desi (tengah) pembeli pertama iPhone 12 Pro Max di Indonesia. Foto: Erajaya Group
Desi (tengah) pembeli pertama iPhone 12 Pro Max di Indonesia. Foto: Erajaya Group
Pengiriman iPhone 12 dimulai pada 18 Desember 2020. Sementara untuk pemesan yang ingin mengambil langsung iPhone 12 di toko, waktu pengambilan terbagi dalam tiga hari. Detailnya sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
"Secara serentak lebih dari 1.000 ritel kami seluruh Indonesia sudah menyediakan iPhone 12 series. Selain itu tersedia secara online di market place kami dan tidak ketinggalan memberikan penawaran menarik untuk memanjakan pecinta Apple," kata Vice President Director/CEO of 3C & International Business Erajaya Plaza, Joy Wahjudi.
Bagi kamu yang belum tahu harga resmi iPhone 12 series di Indonesia bisa lihat daftarnya di bawah ini.
ADVERTISEMENT

Daftar harga resmi iPhone 12 mini, iPhone 12, iPhone 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max di Indonesia.

iPhone 12 Series menawarkan sejumlah teknologi terkini yang menarik perhatian semua pengguna smarpthone, khususnya para Apple Fan Boy. Namun perlu diketahui, perangkat iPhone 12 Series di Indonesia tidak didukung teknologi 5G yang menjadi salah satu daya tarik utamanya.
Teknologi 5G belum siap digunakan di Indonesia, sehingga iPhone 12 Series masih menggunakan jaringan 4G LTE untuk akses telekomunikasi dan internetnya.
iPhone 12. Foto: Apple
Meski begitu, tidak ada yang berbeda dari sisi spesifikasi dan fitur lainnya yang dibawa iPhone 12 Series yang dijual di Indonesia. Pembeli iPhone 12 resmi di Indonesia juga tidak mendapatkan adapter charger dalam kotak penjualan, seperti penjualan iPhone 12 resmi di negara lain.
ADVERTISEMENT
Konsumen di Indonesia bisa memilih iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max dalam tiga varian memori internal, yakni 128 GB, 256 GB, dan 512 GB. Warna yang bisa dipilih ada empat, yakni Graphite, Silver, Gold, dan Pacific Blue.
Sedangkan iPhone 12 dan iPhone 12 mini hadir dalam tiga varian memori internal, yakni 64 GB, 128 GB, dan 256 GB. Ada lima warna yang bisa dipilih, yakni Black, White, PRODUCT (Red), Blue, dan Green.