Ini Skuat Baru Mobile Legends di EVOS, Tidak Ada Jess No Limit

24 Juli 2019 11:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Skuat baru Mobile Legends di EVOS. Foto: Dok. EVOS Esports
zoom-in-whitePerbesar
Skuat baru Mobile Legends di EVOS. Foto: Dok. EVOS Esports
ADVERTISEMENT
Tim olahraga berbasis elektronik EVOS Esports akhirnya mengungkap susunan pemain baru mereka untuk turnamen Mobile Legends Professional League (MPL) Season 4. Ada empat pemain baru dan dua pemain lama dalam skuat Mobile Legends terbaru EVOS ini.
ADVERTISEMENT
Keenam pemain itu adalah Eko 'Oura' Julianto, 'Rekt' Gustian, Yurino 'Donkey' Putra, Muhammad 'Wann' Ridwan, Ihsan 'Luminaire' Besari Kusadana, dan Kevin 'Vinss' Pratama.
Dari keenam nama ini, hanya Oura dan Rekt yang merupakan pemain dari skuat Mobile Legends lama di EVOS. Sementara itu, Wann dan Donkey sebelumnya adalah pemain Revo serta Luminaire pindahan dari The Prime. Donkey sendiri pernah bergabung dengan EVOS dan sempat keluar.
Perombakan susunan pemain ini membuat beberapa nama lama terdepak dari skuat utama. Salah satunya tentu Justin Tobias alias 'Jess No Limit'. Ikon Mobile Legends tersebut dipastikan tidak akan bertanding bersama EVOS di MPL Season 4. Meski begitu, menurut kabar yang beredar, Jess No Limit masih berada di EVOS.
ADVERTISEMENT
Jess disebut bakal istirahat dari turnamen kompetitif dan berfokus dalam dunia content creator terlebih dahulu.
Jess No Limit. Foto: Instagram @jessnolimit
Sebelumnya, skuat baru EVOS ini telah diuji dalam Indonesia Esports National Championship (IENC) yang merupakan turnamen untuk menyeleksi atlet-atlet eSports Indonesia di SEA Games 2019. Penampilan Oura dan kawan-kawan tampak menjanjikan dan tidak terkalahkan sepanjang kualifikasi.
Tentu, ujian sebenarnya baru akan datang di MPL Season 4 nanti untuk EVOS. Ada delapan tim yang akan bertanding di franchise MPL Season 4 nanti, yakni Aura, Alter Ego, Aerowolf, Bigetron, EVOS, Geek Fam, ONIC, dan RRQ.
MPL Season 4 akan diselenggarakan selama delapan pekan dalam pertandingan reguler yang dimulai pada 23 Agustus hingga 13 Oktober 2019. Pertandingan bakal diadakan secara offline di XO Hall, Tanjung Duren, Jakarta, sementara Grand Final digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, pada 26-27 Oktober 2019.
ADVERTISEMENT