Join AI for Indonesia 2024, Dapatkan Exclusive Insight hingga Peluang Kolaborasi

13 November 2024 16:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Event AI for Indonesia by kumparan. Foto: kumparan.
zoom-in-whitePerbesar
Event AI for Indonesia by kumparan. Foto: kumparan.
Untuk pertama kalinya, kumparan akan menggelar acara AI for Indonesia 2024 di The Ballroom at Djakarta Theater pada 4 Desember 2024! AI for Indonesia 2024 hadir sebagai sebuah forum diskusi yang mengusung tema "Catalyzing Indonesia’s AI-Driven Transformation" untuk menjawab kebutuhan transformasi digital di Indonesia dengan peran kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) sebagai pendorongnya.
Sebagai langkah awal dalam mendukung tujuan tersebut, kumparan mempersembahkan forum inspiratif dan edukatif ini untuk para pemimpin industri, praktisi AI, akademisi, dan profesional agar dapat saling bertukar wawasan, berdiskusi, dan berkolaborasi.
Yuk, simak berbagai rangkaian acara dari AI for Indonesia 2024.

Keynote Speech

kumparan menghadirkan para menteri untuk berbagi wawasan tentang peran AI dalam visi masa depan Indonesia, serta bagaimana AI menjadi alat penting yang dapat memperkuat potensi manusia. Ialah sosok inspiratif seperti Meutya Hafid (Menteri Komunikasi dan Digital RI), Rosan Roeslani (Menteri Investasi dan Hilirisasi RI), dan Erick Thohir (Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI) yang masing-masing akan memberikan sudut pandang yang inovatif serta progresif.

Panel Discussion

Bagi para peserta yang ingin mengetahui bagaimana kolaborasi manusia dengan AI dapat mendorong inovasi, AI for Indonesia 2024 juga menggelar panel diskusi yang menghadirkan narasumber dari berbagai sektor, seperti bisnis, pendidikan, serta kesehatan.
Diskusi bersama para ahli akan membahas tantangan, peluang, dan dampak AI di Indonesia, serta kolaborasi antara AI dan manusia untuk menghadirkan solusi yang mendukung transformasi di berbagai industri.
Tidak hanya mendapatkan insight dari diskusi, peserta juga berkesempatan untuk mendapatkan networking dengan berbagai inovator dari berbagai latar belakang. Di sini, kumparan akan menjadi wadah peserta untuk bertemu dan berdiskusi dengan para pemimpin, praktisi, dan inovator dalam membuka peluang kerja sama ekosistem AI Indonesia.

AI Showcase: The Plaiground

Lebih dari sekadar forum diskusi, kumparan secara eksklusif menghadirkan sesi spesial The Plaiground. Ini adalah sebuah showcase interaktif yang akan menampilkan inovasi dan solusi AI terbaru yang siap diaplikasikan di berbagai sektor. Peserta dapat secara langsung melihat bagaimana teknologi AI bekerja, memahami cara kecerdasan buatan dapat diterapkan dalam berbagai skenario nyata.
Inilah rangkaian acara AI for Indonesia 2024 yang kumparan persembahkan sebagai ajang inklusif untuk semua.
Dengan semangat kolaborasi, kumparan ingin memastikan teknologi AI dapat diakses, dimanfaatkan secara merata, dan dikelola dengan penuh tanggung jawab. Forum ini akan mengangkat nilai-nilai aksesibilitas, transparansi, dan etika dalam penerapan AI, agar setiap lapisan masyarakat dapat merasakan manfaatnya dengan aman.
AI for Indonesia 2024 adalah ajakan untuk kamu yang ingin terlibat dalam perjalanan transformasi digital Indonesia. Bersama, kita memanfaatkan peran AI dalam menggapai potensi terbaik untuk Indonesia.
Daftar sekarang di: kum.pr/ai2024!