Kata Netflix setelah Telkom Buka Blokir: Kami Sangat Senang

7 Juli 2020 15:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi menonton Netflix. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi menonton Netflix. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Setelah penantian panjang, akhirnya Telkom Group membuka blokir Netflix pada Selasa (7/7). Dengan begitu, pengguna IndiHome dan Telkomsel sudah bisa mengakses platform streaming film tersebut mulai hari ini.
ADVERTISEMENT
Ini menjadi kabar gembira bagi seluruh penonton Netflix yang menggunakan layanan internet Telkom. Menanggapi hal ini, Juru Bicara Netflix, Kooswardini Wulandari, mengatakan bahwa pihaknya sangat senang dengan kabar pembukaan akses Telkom untuk layanan Netflix.
“Kami sangat senang karena saat ini  Netflix telah dapat diakses melalui jaringan Telkom, artinya sekarang masyarakat Indonesia dapat menikmati tayangan Netflix yang beragam, mulai dari serial TV, dokumenter, serta film lokal dan internasional berkualitas di semua jaringan,” kata Kooswardini, dalam keterangan resmi yang diterima kumparan, Selasa (7/7).
Sebelumnya, Telkom Group menutup akses jaringan ke layanan Netflix sejak Januari 2016. Hal itu disebabkan oleh kebijakan konten yang tidak disepakati antara Netflix dan Telkom, termasuk soal take down policy hingga keamanan konten.
Ilustrasi Netflix. Foto: REUTERS/Dado Ruvic
Adapun keputusan Telkom hari ini disebabkan oleh perubahan positif yang telah diperlihatkan Netflix terhadap konsumen di Indonesia. Ke depannya, Netflix juga berjanji akan terus memberikan layanan terbaik untuk para pelanggan dan melakukan kerja sama dengan berbagai pihak di Indonesia.
ADVERTISEMENT
“Kami akan terus memberikan layanan terbaik bagi seluruh penggemar hiburan di Indonesia dengan menambahkan lebih banyak film-film Indonesia di Netflix, meningkatkan pengalaman pengguna, serta mengembangkan kerja sama dengan mitra-mitra di Indonesia,” lanjut Kooswardini.
Proses pembukaan blokir Netflix oleh Telkom Group pada Selasa (7/7) berlangsung bertahap. Namun, kemungkinan besar prosesnya akan selesai pada hari ini sehingga semua pengguna Telkomsel dan IndiHome bisa menikmati Netflix.
Telkom Indonesia. Foto: telkom.co.id
Telkom sendiri telah mengonfirmasi bahwa perusahaan telah mencabut blokir Netflix pada Selasa (7/7). Ini membuat semua pengguna jaringan Telkom Group, seperti Telkomsel, IndiHome, dan Wifi.id, sudah bisa mengakses Netflix.
"Telkom mengapresiasi perubahan pendekatan yang dilakukan Netflix untuk pasar Indonesia dan karenanya memberi kesempatan pada pelanggan Telkom Group untuk dapat mengakses beragam konten hiburan," ujar Vice President Corporate Communication Telkom, Arif Prabowo, dalam keterangan resminya.
ADVERTISEMENT
Pendekatan yang dimaksud Telkomsel adalah komitmen Netflix untuk serius dapat diterima masyarakat Indonesia. Langkah Netflix itu seperti menyediakan tools untuk pembatasan akses atas tayangan sensitif dan ketidaksesuaian umur bagi pelanggan (parental control). Ada juga mekanisme untuk penanganan keluhan pelanggan dan bersedia menyelesaikan keluhan dari pemerintah atau regulator dalam waktu 24 jam.
***
Saksikan video menarik di bawah ini.