Keindahan Kota Madrid dalam Bingkai Foto Kamera Xiaomi Mi A2

26 Juli 2018 13:15 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Ada dua hal yang diandalkan Xiaomi dalam smartphone Mi A2 yang resmi dirilis pekan ini. Dua keunggulan itu adalah sistem operasi Android One yang dijanjikan memberi pengalaman software terbaik bagi pengguna, dan unit kamera gandanya yang diklaim telah mengalami banyak peningkatan.
ADVERTISEMENT
Kamera Mi A2 kini didesain secara vertikal, bukan lagi horizontal seperti Mi A1. Di kamera ini ada embel-embel kata Artificial Intelligence (AI) dan Super Pixel. Masing-masing disebut Xiaomi akan membuat aplikasi kamera jadi makin cerdas dalam mendeteksi objek potret dan akan meningkatkan kualitas foto dalam kondisi gelap.
Di atas kertas, Xiaomi membekali Mi A2 dengan satuan pixel yang cukup besar pada unit kameranya. Satu lensa dibekali sensor 12 MP bukaan f/1.8 dan lensa lainnya 20 MP bukaan f/1.8.
Sistem kamera ini punya teknologi zoom dan depth effect untuk pengambilan foto bokeh atau portrait mode.
Xiaomi Mi A2 menggunakan kamera belakang ganda. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Sementara untuk memenuhi kebutuhan selfie pengguna, Xiaomi memasang kamera depan dengan resolusi besar 20 MP di Mi A2.
ADVERTISEMENT
Tim kumparanTECH berkesempatan untuk datang langsung ke Madrid mengikuti acara peluncuran Xiaomi Mi A2. Kami memanfaatkan momen ini untuk menjajal kemampuan kamera Mi A2 untuk merekam keindahan kota Madrid. Berikut hasil fotonya:
FOTO DARI KAMERA BELAKANG XIAOMI MI A2
Sambil melakukan tur keliling kota, kami membingkai keindahan Madrid dengan foto. Dokumentasi kami lakukan di luar ruangan, di dalam ruangan, saat siang dan malam hari. Secara umum kami menyukai foto yang dihasilkan oleh kamera belakang Xiaomi Mi A2 karena mampu mereproduksi warna dengan baik, seakan natural dan tidak berlebihan untuk urusan kontras. Ia adalah salah satu smartphone dengan kamera terbaik di kelasnya.
Luar Ruangan | Siang Hari
Hasil foto kamera belakang Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Hasil foto kamera belakang Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Hasil foto kamera belakang Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Hasil foto kamera belakang Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Hasil foto kamera belakang Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
ADVERTISEMENT
Dalam Ruangan | Siang Hari
Hasil foto kamera belakang Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Hasil foto kamera belakang Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Luar Ruangan | Malam Hari
Hasil foto kamera belakang Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Hasil foto kamera belakang Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
FOTO DARI KAMERA DEPAN XIAOMI MI A2
Dari kamera belakang, kita beralih ke kamera depan. Tiada yang wah dari kualitas kamera depan Xiaomi Mi A2 karena reproduksi warnanya cenderung pucat dan kurang natural. Kamera depan Mi A2 dirancang seperti kamera selfie smartphone masa kini yang pada umumnya akan membuat wajahmu jadi mulus tanpa noda dengan memaksimalkan fitur beautify di aplikasi kamera. Yang satu ini memang kembali ke selera masing-masing. Mungkin mereka yang gemar selfie akan menyukainya.
Luar Ruangan | Siang Hari
Hasil foto kamera depan Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Hasil foto kamera depan Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Dalam Ruangan | Siang Hari
Hasil foto kamera depan Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Hasil foto kamera depan Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Luar Ruangan | Malam Hari
Hasil foto kamera depan Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)
Hasil foto kamera depan Xiaomi Mi A2. (Foto: Jofie Yordan/kumparan)