Kelebihan dan Kekurangan Pembayaran Lazada Paylater, Shopaholic Perlu Tahu!

19 April 2022 17:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi aplikasi Lazada. Dok. Kredivo.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi aplikasi Lazada. Dok. Kredivo.
Demi memudahkan para penggunanya saat transaksi, salah satu e-commerce terbesar di Indonesia, Lazada, memiliki metode pembayaran Lazada Paylater. Dengan metode ini, konsumen bisa melakukan transaksi kredit dengan meskipun tidak memiliki kartu kredit.
Namun, dari kemudahan yang diberikan Lazada Paylater, jangan sampai membuat Anda kalap menggunakan limit yang diberikan. Sebab, ada beberapa kelebihan dan kekurangan yang ada pada Lazada Paylater.

Kelebihan Pembayaran Lazada Paylater

1. Pendaftaran Mudah
Ada dua cara agar Anda bisa mendaftar Lazada Paylater. Cara pertama, daftarkan diri Anda ke Lazada Credit. Caranya klik button yang berbentuk dompet pada pojok kanan atas layar handphone, kemudian tekan tombol “Aktifkan” yang berada di bawah menu Lazada Kredit.
Masukkan nomor handphone dan kode OTP yang dikirimkan, lalu upload foto KTP, isi data pekerjaan, kontak darurat, serta data Ibu kandung. Setelah itu Anda bisa langsung mengajukan Lazada Playlater.
Cara kedua, daftarkan diri Anda ke Kredivo —mitra Lazada sebagai pembayaran paylater. Anda cukup mengunduh aplikasi Kredivo di Google Play Store atau App Store.
Namun sebelum mendaftar, Anda harus memenuhi 3 syarat; sudah berusia minimal 18 tahun, ounya penghasilan tetap minimal Rp 3 juta per bulan, dan berdomisili di wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Palembang, Medan, Bali, Yogyakarta, Solo, Makassar, Malang, Sukabumi, Cirebon, Balikpapan, Batam, Purwakarta, Padang, Pekanbaru, Manado, Samarinda, Kediri, Tasikmalaya, Tegal, Bandar Lampung, Banjarmasin, dan Pontianak.
Setelah memenuhi syarat di atas, lakukan langkah yang sama seperti pengajuan Lazada Credit. Bedanya, pada Kredivo, Anda tidak perlu mengisi data pekerjaan. Anda hanya perlu mengunggah foto NPWP sebagai bukti penghasilan bulanan.
Kedua cara ini hanya memerlukan waktu maksimal 1x24 jam dan tanpa survei. Jadi lebih mudah kan?
2. Limit Cukup Besar
Kelebihan lainnya dari pembayaran Lazada Paylater adalah limitnya yang cukup besar. Sebagai mitra Lazada dalam hal pembayaran dengan paylater, Kredivo dapat memberikan limit maksimal hingga Rp 30 juta, khususnya bagi pengguna Premium.
3. Ada Fasilitas Bunga 0 Persen
Bukan cuma kartu kredit saja yang bisa memberikan fasilitas bunga 0 persen. Jika Anda menggunakan Kredivo sebagai pembayaran Lazada paylater, Anda juga bisa mendapatkan fasilitas bunga 0 persen, yaitu untuk paylater dalam 30 hari, atau cicilan 3 bulan. Untuk cicilan 3 bulan, Anda harus bertransaksi minimal Rp 500 ribu saja.

Kekurangan Lazada Paylater

1. Pendaftaran Terbatas
Selain kelebihan, ada juga kekurangan dari pembayaran Lazada paylater. Ya, meskipun lebih mudah di-approved dibandingkan mendaftar kartu kredit, namun tetap saja Lazada paylater memilih orang yang eligible untuk bisa daftar akun dan mendapat sejumlah limit.
Begitu juga jika Anda langsung daftar ke aplikasi Kredivo. Ada syarat minimal penghasilan dan juga domisili yang harus dipenuhi. Tanpa memenuhi syarat ini, kemungkinan besar pendaftaran Anda bisa ditolak.
2. Jika Digunakan Tidak Bijak, Bisa Membuat Impulsif
Tidak bisa dipungkiri kalau paylater termasuk utang. Limit yang Anda dapatkan bukan uang tambahan yang bisa Anda pakai semena-mena. Ada kewajiban yang harus Anda bayarkan pada waktu yang telah ditentukan.
Namun jika Anda terlalu terbawa suasana, karena mendapat limit yang cukup besar, bisa jadi Anda kalap menggunakan paylater ini dan berujung dengan impulsif. Yang awalnya nggak ada kebutuhan, bisa tiba-tiba muncul hanya karena memiliki limit kredit yang besar.
Oleh karena itu, penggunaan paylater ini harus dibarengi dengan kemampuan mengontrol diri dan mengatur keuangan. Dengan begitu, manfaat paylater akan lebih terasa alih-alih menyusahkan dan menambah beban keuangan.
Bagaimana? Tertarik mencoba pembayaran Lazada paylater?
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Kredivo