Mario Bros Keliling Kota dalam 'Super Mario Odyssey'

14 Januari 2017 16:16 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:19 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Mario Bros di tengah kota di Super Mario Odyssey (Foto: Nintendo)
zoom-in-whitePerbesar
Mario Bros di tengah kota di Super Mario Odyssey (Foto: Nintendo)
Mario Bros, karakter yang satu ini memang tak ada matinya. Nintendo terus menghadirkan karakter ikoniknya ini dalam game-game terbaru, dan kali ini Mario Bros tak lagi "terjebak" dalam kerajaan jamur, melainkan berada di perkotaan.
ADVERTISEMENT
Setelah baru saja menghiasi layar ponsel iPhone pada akhir tahun lalu dengan Super Mario Run, kini Mario Bros akan kembali hadir dalam game lain berjudul Super Mario Odyssey, yang rencananya diluncurkan untuk konsol Nintendo Switch.
Dalam pengumuman soal Switch kemarin (13/1) di Tokyo, Jepang, Nintendo juga membocorkan video trailer dari Super Mario Odyssey.
Sebuah gameplay terbaru dalam game yang dibintangi Mario bros dipresentasikan Nintendo dalam video tersebut. Mario terlihat berlari-lari di tengah kota dalam sistem game yang terlihat open world, dan ia tak lagi berada di dunia 'Mushroom Kingdom' seperti di game sebelumnya.
Mario dapat memanjat dinding gedung, melompat, melempar topi, dan berpetualang ke dunia-dunia baru dengan menaiki balon udara. Mario dapat berenang, melompati topinya yang dilempar, berdansa, naik tanaman raksasa, hewan, dan tentunya menyelamatkan Princess Peach dari cengkeraman sang musuh, Bowser.
ADVERTISEMENT
Super Mario Odyssey Untuk Nintendo Switch. (Foto: Nintendo)
zoom-in-whitePerbesar
Super Mario Odyssey Untuk Nintendo Switch. (Foto: Nintendo)
Rencananya Super Mario Odyssey akan dirilis pada masa liburan 2017, namun belum diketahui kapan pastinya. Sementara perangkat Nintendo Switch sendiri akan diluncurkan pada 3 Maret mendatang dengan harga sekitar 300 dollar AS.
Bagi yang sudah memiliki rencana untuk membeli Nintendo Switch, nantinya bisa memainkan Legend of Zelda: Breath of the Wild terlebih dahulu sembari menunggu kepastian jadwal rilis dari Super Mario Odyssey.