news-card-video
7 Ramadhan 1446 HJumat, 07 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Masuk Indonesia, TV QLED Termahal Samsung Dijual Rp 226 Juta

16 Mei 2017 16:04 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
TV QLED dari Samsung. (Foto: Rini Friastuti/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
TV QLED dari Samsung. (Foto: Rini Friastuti/kumparan)
Inovasi baru Quantum Dot Light Emitting Diode (QLED) yang dibawa Samsung dalam industri TV premium akhirnya masuk ke pasar Indonesia. Tetapi untuk langkah awal ia hanya menyasar segmen konsumen kelas atas karena harga terendah produk ini adalah Rp 33 juta. Setidaknya ada tiga seri TV QLED yang dibawa Samsung ke Indonesia, yaitu seri Q7, Q8, dan Q9, yang tersedia dalam beberapa inci 55 inci, 65 inci, 75 inci, dan 88 inci. Semua produk di atas dibanderol mulai dari Rp 32.990.000 hingga yang tercanggih Rp 225.999.000. Samsung memposisikan TV QLED ini sebagai penantang teknologi OLED (Organic Dot Light Emitting Diode) yang sebelumnya diprediksi bakal jadi teknologi masa depan televisi. Teknologi QLED memungkinkan pengguna menikmati tampilan gambar dan warna yang akurat dari sudut mana pun dan pencahayaan ruangan yang beragam. Baca juga: Samsung Jual Pemutar Blu-ray 4K Pertama di Indonesia Presiden Samsung Electronics Indonesia, Jae Hoon Kwon, berkata bahwa TV QLED bukan cuma menawarkan sebuah kualitas, tetapi juga sebuah gaya hidup, dan bisa mempercantik interior rumah. "Tahun 2017 Samsung QLED TV hadir untuk mengantarkan konsumen di Indonesia ke era baru dalam industri TV di mana TV tak hanya menjadi sebuah kotak hitam tetapi dapat menjadi bagian yang menyatu dengan interior rumah, bebas diletakkan di mana saja dan menjadi semakin pintar dengan fitur smart TV," ujar Kwon di Nusa Dua, Bali, Selasa (16/5).
ADVERTISEMENT
TV Samsung berteknologi layar QLED. (Foto: Aditya Panji/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
TV Samsung berteknologi layar QLED. (Foto: Aditya Panji/kumparan)
Menurutnya, TV QLED kali ini membawa teknologi Quantum Dot ke tingkat berikutnya ditambah dengan kemampuan HDR 1500-2000 nit, sehingga menghasilkan detail gambar yang sebelumnya tidak jelas, menjadi lebih jelas tanpa distorsi warna. Cara seperti ini diklaim Samsung membuat QLED dapat menampilkan 100 persen volume warna, yang artinya dapat mengekspresikan warna dengan akurat di segala tingkat kecerahan. Baca juga: Speaker Samsung Sound+ Bisa Terhubung Bluetooh dan Wi-Fi Jajaran TV QLED juga dirancang dengan elemen desain baru, yaitu sistem kabel optik tipis dan transparan sehingga memungkinkan TV diletakan di mana pun dalam ruangan tanpa perlu mencemaskan permasalahan kabel kusut.