Microsoft Teams Bakal Bisa Translate Meeting Real Time Pakai AI, Kapan?

24 November 2024 13:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Microsoft Teams. Foto: Diego Thomazini/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Microsoft Teams. Foto: Diego Thomazini/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Microsoft dikabarkan bakal menambahkan fitur penerjemah baru pada Microsoft Teams. Fitur ini memungkinkan setiap peserta berbicara atau mendengarkan dalam bahasa pilihan mereka.
ADVERTISEMENT
Penerjemah di Teams menggunakan penerjemahan ucapan ke ucapan yang didukung AI secara real-time untuk mensimulasikan suara saat berbicara selama rapat.
Fitur ini akan hadir versi pratinjau pada awal tahun 2025. Di awal, Microsoft akan menghadirkan sembilan bahasa dan kemampuan fitur penerjemah untuk mensimulasikan suara pribadi pengguna dalam bahasa lain.
Fitur baru Microsoft Teams awal 2025. Foto: Microsoft.
Dilansir The Verge, Ini adalah bagian dari serangkaian perubahan berbasis AI yang akan hadir di Microsoft Teams. Selain itu, Microsoft juga akan 'memoles' fitur transkrip hasil rapat untuk bisa disajikan ke 31 bahasa.
Di awal 2025 nanti, Microsoft juga akan melakukan pratinjau kemampuan Teams dalam merangkum konten visual bentuk apa saja, yang dibagikan di layar berasal dari PowerPoint atau laman web.
ADVERTISEMENT
Copilot juga bakal punya kemampuan melakukan ringkasan cepat dari semua file yang telah dibagikan dari interface obrolan di Teams. Fitur ini bisa mempersingkat waktu pengguna sehingga tidak perlu membuka seluruh file satu per satu hanya untuk membuat rangkuman.
Microsoft juga bakal menggunakan PC Copilot Plus untuk mengaktifkan fitur Teams Super Resolution. Fitur ini memanfaatkan chip NPU dari masing-masing device pengguna untuk meningkatkan kualitas panggilan video.
Pertanyaan kemudian muncul, "siapa yang paling diuntungkan dari fitur ini?" Microsoft mengembangkan fitur ini agar rekan kerjamu tetap dapat terhubung meski melakukan panggilan dengan koneksi internet yang lemah.
Pengembang aplikasi Windows juga akan dapat menggunakan API resolusi gambar super serupa untuk meningkatkan kualitas gambar yang buram. Pembaruan ini rencananya akan hadir berbarengan dengan update Copilot Runtime seperti segmentasi gambar, object eraser, dan fitur image description.
ADVERTISEMENT